Bola.net - - Mantan pemain Tottenham Hotspur, Garth Crooks memberikan pujian kepada Cesar Azpilicueta. Menurutnya, di bawah arahan Antonio Conte, bek Chelsea itu menjelma menjadi salah satu bek terbaik di dunia.
Azpilicueta datang ke Chelsea dari Marseille pada musim panas 2012. Di awal karirnya di Stamford Bridge, bek asal Spanyol ini justru sukses menjadi seorang bek kiri, posisi baru baginya karena dia sejatinya adalah seorang bek kanan.
Nah, perubahan besar datang musim ini seiring kehadiran Antonio Conte. Azpi lagi-lagi menunjukkan bagaimana dia bisa beradaptasi dengan sangat baik di sebuah posisi baru. Dalam sistem tiga bek andalan Conte, mantan pemain Osasuna ini tampil gemilang sebagai bek tengah kanan bersama David Luiz dan Gary Cahill.
"Sungguh musim yang luar biasa baginya. Saya ingat dia memulai karirnya di Chelsea dan harus bermain sebagai bek kiri. Dia mengatasinya dengan baik mengingat dia secara alami berkaki kanan dan dia memecahkan masalah bek kiri selepas kepergian Ashley Cole, dia tak bisa benar-benar menunjukkan potensinya," ujarnya.
"Sejak kedatangan Antonio Conte, Azpilicueta tak hanya menunjukkan potensi sebenarnya, tapi juga menyadarinya. Seorang bek multi posisi yang mampu menampilkan performa kelas dunia. Dia kokoh dalam bertahan dan kreatif dalam menyerang," sambungnya.
"Apa yang dia lakukan sejauh ini di atas lapangan dalam open play mengatakan pada anda semua yang perlu anda tahu tentang komitmen dan gairah dari Azpi. Ini adalah performa gemilang dari seorang pemain yang menjadi seorang bek kelas dunia di bawah arahan Conte," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Conte Segera Temui Roman Abramovich
Liga Inggris 16 Mei 2017, 23:46 -
Terry Ingin Chelsea Bungkam Sunderland
Liga Inggris 16 Mei 2017, 22:35 -
Terry Sebut Perpisahannya Dengan Chelsea Akan Berlangsung Emosional
Liga Inggris 16 Mei 2017, 21:54 -
Liga Inggris 16 Mei 2017, 21:27
-
Meski Mendekam di Bangku Cadangan, Terry Tetap Enjoy
Liga Inggris 16 Mei 2017, 20:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR