Bola.net - - Penyerang Chelsea, Michy Batshuayi, masih mungkin meninggalkan Stamford Bridge pada bursa transfer musim panas tahun ini. Pemain 23 tahun ini menjadi target transfer klub asal Turki, Fenerbahce.
Musim lalu, Batshuayi hanya sekali diberikan kesempatan bermain di Premier League sejak menit awal. Namun, pemain asal Belgia tersebut menjadi penentu ketika The Blues menjadi juara Premier League musim lalu dengan satu golnya ke gawang West Brom.
Bagaimanapun, masa depan Batshuayi di Chelsea masih menjadi pertanyaan. Ia mungkin akan menjadi pilihan pertama atau tetap menjadi penghangat bangku cadangan. Pasalnya, Chelsea juga masih belum memutuskan terkait masa depan Diego Costa atau penggantinya jika penyerang asal Spanyol tersebut hengkang.
Menurut Fanatik, Fenerbahce tengah mempertimbangkan Batshuayi sebelum musim 2017/18 dimulai. Batshuayi masih punya kontrak cukup panjang di Chelsea. Oleh karena itu, Fener hanya ingin mendatangkannya dengan status pinjaman.
Jika ingin mendapatkan secara permanen, Fenerbahce dikatakan harus bisa menebus pemain dengan harga 33 juta pounds seperti yang Chelsea bayarkan ketika mendatangkan Batshuayi dari Marseille. Jumlah tersebut dipercaya akan memberatkan Fenerbahce.
Sementara itu, Batshuayi juga dikabarkan punya peluang kembali bermain di Prancis, seperti sebelum gabung Chelsea di mana ia sangat produktif dalam mencetak gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid dan Chelsea Sudah Sepakati Transfer Danilo
Liga Inggris 14 Juli 2017, 18:22
-
Tak Tertarik Chelsea, Morata Siap Bertahan di Bernabeu?
Liga Inggris 14 Juli 2017, 15:44
-
Morata Tolak Tiongkok Demi Chelsea
Liga Inggris 14 Juli 2017, 14:40
-
5 Alternatif Alvaro Morata Untuk Chelsea
Editorial 14 Juli 2017, 14:13
-
Hazard Akan Paksa Dua Pemain Madrid Pergi
Liga Inggris 14 Juli 2017, 12:50
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR