
Bola.net - Brighton telah mengamankan tempat di zona Liga Europa untuk musim depan. Kesuksesan Brighton menembus kompetisi Eropa pertama mereka tidak lepas dari pengaruh pelatih baru mereka, Roberto De Zerbi.
De Zerbi menjadi pelatih tim Premier League yang cukup populer setelah penampilan gemilangnya dengan Brighton. Kemampuan De Zerbi bahkan sampai membuat Pep Guardiola kembali memujinya saat konferensi pers jelang kunjungan Man City ke markas Brighton pada Kamis (25/5/2023).
Sebelumnya Pep memuji kemampuan De Zerbi dalam menerapkan permainan atraktif dengan Brighton. Hingga saat ini pemikiran Pep tetap tidak berubah. Pep bahkan menyebut De Zerbi salah satu pelatih berpengaruh di dunia.
"Perhatikan apa yang akan saya katakan karena saya cukup yakin bahwa saya benar, Roberto de Zerbi adalah salah satu manajer paling berpengaruh dalam 20 tahun terakhir,” puji Pep dikutip dari BBC.
Permainan Unik

Bagi Pep, De Zerbi mampu menampilkan permainan atraktif nan unik bersama Brighton. Pasalnya, Brighton berani bermain dengan bola meskipun memahami bahwa mereka punya keterbatasan dalam hal kualitas pemain.
Namun keberanian De Zerbi membuat Brighton bermain dengan bola justru membuat mereka mendapatkan kesuksesan musim ini. Pep sendiri sampai heran melihat perkembangan pesat Brighton bersama De Zerbi.
"Tidak ada tim yang bermain dengan cara mereka bermain - itu unik. Saya memiliki perasaan ketika dia tiba di Premier League bahwa dampaknya akan luar biasa tetapi saya tidak menyangka dia akan melakukan ini dalam waktu sesingkat ini,” terang Pep.
Mendominasi Permainan

Salah satu yang membuat Pep kagum tentu saja keberanian Brighton untuk mendominasi permainan. Namun De Zerbi tidak hanya memberikan modal keberanian saja bagi Brighton.
Pep paham betul bahwa skema menyerang dari bawah yang dilakukan Brighton tidak bisa dilakukan dengan keberanian saja. Tentu peran De Zerbi sebagai juru taktik sangat berpengaruh terhadap pola permainan Brighton.
"Dia menciptakan 20-25 peluang rata-rata dalam satu pertandingan. Dia jauh lebih baik dari semua lawan, dia memonopoli bola dengan cara yang sudah lama tidak saya lihat," ujar Pep.
Permainan dominan Brighton musim ini memang cukup baru di Premier League. Pasalnya, banyak tim menengah Premier League tak berani tampil terbuka dan mendominasi laga terutama melawan tim besar.
Klasemen Premier League
Sumber: BBC
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Chelsea, Bayern Munchen Juga Kejar Julian Alvarez
Bundesliga 24 Mei 2023, 23:00
-
Ditaksir Arsenal, Ilkay Gundogan Lebih Tertarik Gabung Barcelona
Liga Inggris 24 Mei 2023, 17:19
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR