Bola.net - Winger Manchester City Raheem Sterling tak mau ambil pusing karena belum pernah mencetak gol ke gawang Manchester United. Ia yakin saatnya akan tiba dirinya menjebol gawang Setan Merah.
Sterling merupakan pemain andalan di lini depan City dalam beberapa musim terakhir. Penampilannya di bawah manajer Josep Guardiola bisa dibilang cukup produktif.
Namun, Sterling memiliki catatan buruk ketika berhadapan dengan Manchester United. Pemain internasional Inggris itu tidak pernah mencetak gol ke gawang Setan Merah baik saat bermain untuk Liverpool dan City.
City sendiri akan bertandang ke markas MU dalam lanjutan Premier League 2019/2020 pada akhir pekan ini. Pertandingan Derby Manchester itu akan berlangsung di Old Trafford, Minggu (7/3/2020) malam WIB.
Jebol Gawang MU
Sterling mengakui kalau dirinya juga punya keinginan untuk menjebol gawang Setan Merah. Namun, dia berusaha untuk tidak tertekan dengan kondisi tersebut.
"Awalnya saya tidak menerima bahwa saya tidak mencetak gol melawan [United]," kata Sterling kepada BBC Sport.
"Lalu dua tahun terakhir saya sudah tahu rekornya, dan sudah mulai tidak terlalu memikirkannya.
"Sekarang saya tidak memikirkannya. Saya tahu saya akan mendapat momen untuk melakukannya."
Keran Gol Macet
Sterling sudah mencetak 20 gol untuk City musim ini tetapi belum menyumbang gol dalam 11 pertandingan terakhirnya untuk klub. Kendati demikian, Sterling tidak terlalu khawatir.
"Itu terjadi. Sebelum Januari saya mencetak 20 gol, meski belum mencetak gol tetapi saya hanya kurang lima gol untuk mengalahkan rekor saya musim lalu dan saya sangat yakin akan mampu melakukannya," kata Sterling.
Sumber: BBC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bernardo Silva Yakin Bruno Fernandes Bisa Jadi Kapten Masa Depan MU
Liga Inggris 7 Maret 2020, 23:00
-
Moncer di MU, Bernardo Silva Tak Terkejut Lihat Performa Bruno Fernandes
Liga Inggris 7 Maret 2020, 22:00
-
Bagi Guardiola, Laga Derby Manchester Kali Ini Terasa Berbeda, Kok Bisa?
Liga Inggris 7 Maret 2020, 21:30
-
Guardiola Yakin Sterling Bisa Jebol Gawang MU
Liga Inggris 7 Maret 2020, 21:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR