
Bola.net - Fans Manchester United turun tangan untuk mendesak Keluarga Glazer agar segera cabut dari Old Trafford. Namun, tidak mudah untuk melihat pengusaha asal Amerika Serikat itu melepas saham mayoritas klub.
Seperti yang diketahui, fans Manchester United berkumpul dan melakukan aksi unjuk rasa di sekitaran Old Trafford. Kegiatan tersebut dilakukan beberapa jam sebelum the Red Devils bertanding melawan Liverpool dalam ajang Premier League.
Aksi unjuk rasa tersebut tidak berhenti di sekitar pekarangan Old Trafford. Mereka sampai memaksa masuk ke dalam stadion hanya untuk menyuarakan kekesalannya terhadap pemilik yang sekarang, Keluarga Glazer.
Amarah fans the Red Devils terhadap Keluarga Glazer sudah menumpuk. Mereka kesal dengan kebijakan transfer klub pada beberapa tahun terakhir dan partisipasi Manchester United di ajang European Super League kian memantik api amarah itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Modal Awal: 3 Miliar Pounds
Fans Manchester United berharap Keluarga Glazer segera meninggalkan Old Trafford. Namun, perlu diketahui kalau proses pergantian pemilik tidaklah mudah untuk dilakukan. Harus ada pihak lain yang membeli saham mayoritas klub dari mereka.
Pakar finansial sepak bola, Kieran Maguire, menjelaskan biaya yang harus dikeluarkan calon pembeli Manchester United untuk menggeser Keluarga Glazer. Pada mulanya, ia menyebutkan angka tiga miliar pounds (setara Rp60 Triliun).
"Pada saat ini, saham klub bernilai 2,1 miliar pounds. Siapapun yang ingin mengambil alih klub harus membayar mahal untuk membujuk Keluarga Glazer menjual," tulis Maguire di kolom khusus the Times.
":jadi secara realistisnya, tawaran tiga miliar pounds akan diperlukan sehingga mereka bisa mendapatkan keuntungan besar," lanjut Maguire lagi.
Membengkak Jadi 4 Miliar Pounds
Modal tiga miliar pounds dirasa belum cukup. Prediksi Maguire, pihak peminjam bakalan punya klausul khusus. Dan klausul khusus itu bisa membuat biaya yang diperlukan pembeli Manchester United membengkak.
"Sebagai tambahan, pemberi pnjaman dapat meminta klausul perubahan kontrol dan menuntut pembayaran kembali dari sang pemilik baru, yang membuat harga keseluruhan menjadi sekitar empat miliar pounds," tutupnya.
Tak seperti Arsenal yang punya Daniel Ek selaku calon pembeli saham mayoritas dari tangan KSE, Manchester United jarang dikaitkan dengan kandidat pemilik baru. Keluarga Glazer sendiri dikabarkan enggan melepas MU ke pihak lain.
(The Times)
Baca Juga:
- 'Orang Dalam' Bantu Fans Masuk ke Old Trafford? Manchester United: Tidak Benar!
- 4 Tuntutan Manchester United Supporters' Trust untuk Joel Glazer, Apa Itu?
- Saran Legenda Belanda untuk Donny van de Beek: Bertahan dan Rebut Tempatmu di MU!
- Legenda Liverpool Ini Sarankan Jack Grealish Tolak Manchester United
- Bek Timnas Argentina ini Masih Masuk Radar Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berkat Bailly dan Cavani, Manchester United Bisa Beli Jadon Sancho
Bundesliga 4 Mei 2021, 21:06
-
Rekrut Harry Kane, Manchester United Auto Juara EPL
Liga Inggris 4 Mei 2021, 20:20
-
Juventus Tawarkan Paulo Dybala ke Manchester United
Liga Inggris 4 Mei 2021, 20:08
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR