
Bola.net - Chelsea menjamu Southampton pada laga pekan ke-27 Premier League, Rabu (26/2) dini hari WIB. Selain pesta empat gol The Blues, protres besar-besaran dari fans di luar stadion juga dapat sorotan.
Chelsea tampil dominan pada duel lawan Southampton. Pasukan Enzo Maresca mampu bikin empat gol. Keempat gol itu dibagi rata oleh Christopher Nkunku, Pedro Neto, Levy Colwill, dan Marc Cucurella.
Menurut laporan beberapa media Inggris, banyak fans The Blues menggelar aksi protes besar-besaran di luar stadion. Mereka kecewa berat dengan kepemimpinan Todd Boehly dan Clearlake Capital, serta performa buruk tim kesayangannya.
Kekecewaan ini bukan tanpa alasan. Chelsea kesulitan bersaing untuk gelar juara Premier League. Investasi fantastis yang digelontorkan nyatanya belum berbuah manis. Fans pun menuntut pertanggungjawaban dari petinggi klub.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Badai Protes Guncang Stamford Bridge

Para pendukung Chelsea jelas tak terima dengan kondisi tim saat ini. Penampilan inkonsisten dan hasil yang mengecewakan membuat mereka geram. Mereka menilai, kepemimpinan Boehly-Clearlake belum mampu membawa Chelsea kembali ke jalur juara.
Pengeluaran fantastis di bursa transfer juga menjadi sorotan. Miliaran poundsterling telah dihamburkan, namun belum ada trofi bergengsi yang berhasil diraih. Hal ini tentu membuat fans semakin kecewa dan frustrasi.
Chelsea membelanjakan banyak uang untuk membeli banyak pemain setiap bursa transfer dibuka. Hanya saja, banyak pemain yang dibeli Chelsea justru tak memberi kontribusi optimal pada tim.
Salah satu spanduk yang dibawa fans bertuliskan, "Kami menginginkan kalian pergi karena kejahatan terhadap Chelsea." Ungkapan tersebut menunjukkan betapa besarnya kekecewaan dan amarah yang dirasakan fans terhadap kepemimpinan Boehly-Clearlake.
Kepemimpinan Boehly-Clearlake Dipertanyakan

Kepemimpinan Todd Boehly dan Clearlake Capital memang menjadi sorotan utama dalam aksi protes ini. Banyak fans yang meragukan kemampuan mereka dalam mengelola klub sebesar Chelsea. Termasuk dalam hal transfer pemain.
"Rekrutmen ini sering kali didanai oleh penjualan lulusan akademi untuk menyeimbangkan keuangan. Revolusi ini dipimpin oleh direktur olahraga Laurence Stewart dan Paul Winstanley," tulis Football London.
Seiring dengan protes tersebut, ada juga fans Chelsea yang mulai merindukan era kepemimpinan Roman Abramovich. Wajar saja, di tangan pria asal Rusia itu, Chelsea jadi tim yang sangat kompetitif bukan hanya di Inggris akan tetapi juga di Eropa.
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
624 Menit Tanpa Selebrasi Ice Cold dari Cole Palmer
Liga Inggris 26 Februari 2025, 16:18
-
Gembiranya Levi Colwill Membobol Klub Kota Kelahirannya
Liga Inggris 26 Februari 2025, 13:40
-
Kembali Rasakan Manisnya Kemenangan, Chelsea dan Maresca pun Bahagia
Liga Inggris 26 Februari 2025, 13:16
-
Badai Biru Chelsea Menerjang Southampton sampai Kocar-kacir di Stamford Bridge
Liga Inggris 26 Februari 2025, 12:39
-
Performa Menurun Drastis, Ada Apa dengan Cole Palmer di Chelsea?
Liga Inggris 26 Februari 2025, 12:05
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR