- Mantan pemain Liverpool, Jamie Carragher masih berusaha berdebat dengan pelatih Manchester United, Jose Mourinho. Carragher tetap menilai Marcus Rashford tak akan bisa berkembang jika terus membela MU.
Sebelumnya, pendapat Carragher ini dibantah dengan data oleh Mourinho. Mantan pelatih Chelsea ini membeberkan data bahwa Rashford mendapat banyak menit bermain dalam beberapa menit terakhir. Mourinho menegaskan Rashford bahagia di MU.
Namun, maksud Carragher bukanlah soal menit bermain, melainkan soal posisi sebagai penyerang sentral. Mourinho kerap kali memainkan Rashford di posisi penyerang sayap kanan atau penyerang sayap kiri, hal inilah yang dipermasalahkan Carragher.
Carragher mencemaskan ketajaman Rashford akan berkurang drastis jika tak pernah mendapat menit bermain sebagai striker sentral. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Ingin Jadi Striker
Carragher tak membantah seluruh statistik yang disampaikan Mourinho. Tetapi sepanjang dilatih Mourinho, Rashford jarang sekali diberi kesempatan sebagai penyerang tengah. Padahal, Rashford sendiri beberapa kali menyampaikan keinginannya untuk jadi seorang striker.
Seluruh statistik yang disampaikan Jose (Mourinho) memang benar, tetapi statistik lainnya adalah bahwa Rashford hanya 12 kali bermain sebagai penyerang sentral di Premier League, kata Carragher di skysports.
Dia muncul sebagai seorang striker, dan dia mengatakan ingin menjadi striker. Dia mungkin sudah berubah, mungkin dia senang bermain di kanan atau di kiri dan bertahan di MU.
Posisi Sulit

Oleh sebab itu, Carragher menilai jalan terbaik untuk Rashford adalah pindah ke tim lain yang menjanjikan posisi striker sentral. Sebab, persaingan di tim besar seperti MU masih terlalu berat untuk Rashford.
Intinya adalah, itu (striker) adalah posisi tersulit untuk ditembus di klub top-six. Karena pada seluruh tim top-six sekarang, sang pelatih harus mencari penyerang tengah terbaik yang bisa membantunya menjuarai Premier League atau Liga Champions.
Jika melihat tim-tim tersebut, Liverpool punya Roberto Firmino, Man City punya Sergio Aguero, Chelsea punya Olivier Giroud dan Alvaro Morata, Arsenal punya Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang, Tottenham punya Harry Kane. Fakta inilah yang coba ditekankan oleh Carragher.
Tonton Vidio Menarik Ini
Berita video Time Out kali ini tentang manajer-manajer di Premier League yang posisinya terancam pada musim 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
De Gea Klaim MU Siap Juara Liga Champions
Liga Champions 18 September 2018, 23:52
-
Kalau Mau Sukses, Ferdinand Tuntut Pogba Belajar dari Ronaldo
Liga Inggris 18 September 2018, 22:31
-
McManaman Berharap Semua Tim Inggris Lolos dari Fase Grup UCL
Liga Champions 18 September 2018, 21:45
-
McManaman Yakin Tim-Tim Inggris Bisa Dominasi Liga Champions
Liga Champions 18 September 2018, 21:20
-
Data dan Fakta Liga Champions: Young Boys vs Manchester United
Liga Champions 18 September 2018, 19:02
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR