
Bola.net - Kedatangan Casemiro di Manchester United bukanlah sesuatu yang tiba-tiba kepikiran. Kedatangan Casemiro adalah bagian dari mengubah mentalitas juara di dalam skuad yang sangat rendah.
Erik ten Hag yang kala itu mulai menukangi Man United pada musim panas 2022 terkejut dengan spirit para pemain sekelas tim besar yang begitu rendah. Padahal, target mereka adalah menjadi juara.
Ten Hag kemudian mengungkapkan caranya untuk mengubah mentalitas tersebut dengan mendatangkan pemain baru. Pemain yang didatangkan ini diwajibkan punya mentalitas juara.
Oleh karena itu, pilihannya jatuh kepada Casemiro. Pemain Real Madrid dengan total 18 gelar itu dianggap dapat mempercepat upaya ten Hag mengubah mentalitas tersebut.
Ubah Budaya
Ten Hag sendiri paham betul caranya memenangkan sebuah gelar juara. Kesuksesannya membawa Ajax berjaya di Belanda jadi alasan ia didatangkan oleh Man United.
“Waktu itu sempat tidak ada semangat di ruang ganti. Saya tidak melihat ada dinamika di dalam tim,” ucapnya kepada Voetbal International.
“Mentalitas mereka sangat rendah. Semangat juang para pemain untuk memprioritaskan tim sama sekali tidak ada di dalam skuad. Jadi mengubah budaya adalah hal yang sangat penting bagi saya,” katanya lagi.
Individu yang Tepat

Ten Hag tahu dengan skuad yang ada kala itu, upayanya mengubah budaya dan mentalitas itu tidak akan mudah. Ia perlu sosok yang bisa mengangkat tim.
“Untuk bisa mengubah budaya di ruang ganti, saya perlu seseorang dengan kepribadian yang sangat kuat,” ujar dia.
“Itulah kenapa pembelian Casemiro sangat penting. Dia dapat mempercepat proses perubahan tersebut karena dia sangat tahu caranya untuk memenangkan gelar,” ungkapnya.
Pembelian Terbaik
Dan benar saja, pembelian Casemiro di musim panas 2022 adalah salah satu pembelian terbaik Man United. Gelandang berusia 30 tahun itu memang tidak banyak mencetak gol, tetapi kehadirannya di dalam dan luar lapangan sangat penting.
Casemiro juga berperan saat membawa Man United lolos dari putaran keempat Carabao Cup 2022. Man United menang 2-0 atas Burnley, Kamis (22/12/2022) WIB.
Ia tampil luar biasa saat dipasangkan di posisi bek tengah atau di luar posisi aslinya.
Sumber: Voetbal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terkuak, Bek Timnas Belgia Ini Ternyata Nyaris Bergabung ke Manchester United!
Liga Inggris 22 Desember 2022, 22:58
-
Marcus Rashford Akui Masih Terbayang Kegagalan Inggris di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 22 Desember 2022, 22:13
-
Dahlah MU, Lupain Aja Rencana untuk Rekrut Victor Osimhen!
Liga Inggris 22 Desember 2022, 22:04
-
Belum Puas, Marcus Rashford Ingin Cetak Lebih Banyak Gol untuk Manchester United
Liga Inggris 22 Desember 2022, 18:44
-
Manchester United Lolos ke Perempat Final Carabao Cup, Erik Ten Hag Kurang Hepi
Liga Inggris 22 Desember 2022, 18:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR