
Bola.net - Casemiro jadi pemain Manchester United yang performanya paling disorot dalam dua laga terakhir. Permainan Casemiro dianggap sangat buruk dan merugikan tim.
Dua laga terakhir memang berjalan mengecewakan untuk MU. Mereka dibabat Crystal Palace 0-4, lalu keok 0-1 dari Arsenal meski bermain di Old Trafford.
Casemiro bermain sebagai bek tengah dalam dua pertandingan tersebut. Dia terpaksa mengisi pos tersebut karena badai cedera MU. Mau tak mau, Casemiro harus mengubah gaya mainnya.
Seorang gelandang bertahan yang diturunkan sebagai bek tengah tentu harus membuat sejumlah penyesuaian. Karena itulah Casemiro tidak bisa bermain maksimal.
Gol Arsenal, Casemiro buat kesalahan
Di laga kontra Arsenal kemarin, MU sebenarnya sudah bermain sedikit lebih baik dari pekan sebelumnya. Hanya Casemiro lagi-lagi membuat kesalahan yang menguntungkan Arsenal dalam proses gol Leandro Trossard.
Gelandang Brasil itu terlambat bergerak untuk menyesuaikan jebakan offside. Alhasil, Kai Havertz bisa mendapatkan bola di area berbahaya untuk kemudian meladeni Trossard.
"Dari sudut pandang pergerakan bertahan, jelas ada beberapa kesalahan di sini," kata eks MU, Peter Schmeichel.
"Ada Casemiro, kita sudah membicarakannya sebelum pertandingan, dia bukanlah bek tengah. Saya kira itu terbukti di pertandingan kemarin."
Onana juga disalahkan
Casemiro memang membuat kesalahan di lini belakang, terlambat bergerak untuk menjaga garis offside. Namun, kali ini Schmeichel juga menyalahkan Andre Onana yang sama sekali tidak membantu.
"Sebagai tim, Anda harus membantu satu sama lain, rekan setim harus saling membantu. Casemiro sedang kesulitan dan kita tidak melihat bantuan dari Onana," lanjut Schmeichel.
"Onana seharusnya mendorong Casemiro untuk bergerak maju dan bicara langsung. Dia tidak melakukan itu, dia bahkan hanya berdiam di garis gawang," tutupnya
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aaron Wan-Bissaka Bakal Pamit Pergi dari Manchester United?
Liga Inggris 15 Mei 2024, 20:03
-
Batal ke MU! Thomas Tuchel Bakal Balikan dengan Bayern Munchen?
Bundesliga 15 Mei 2024, 19:52
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR