
Bola.net - Arsenal tertahan di markas Nottingham Forest dalam lanjutan Premier League musim ini. Berikut catatan menarik dari pertandingan ini.
Forest menjamu Arsenal di City Ground pada pekan ke-27 Premier League 2024/2025, Kamis (27/2/2025) dini hari WIB. The Gunners mendominasi permainan, tetapi gagal menembus pertahanan tuan rumah.
Hingga laga berakhir, tidak ada gol yang tercipta. Arsenal harus puas dengan hasil imbang 0-0 dalam laga tandangnya kali ini.
Hasil ini membuat Arsenal tetap di peringkat kedua dengan 54 poin, tertinggal 13 angka dari Liverpool di puncak klasemen. Sementara itu, Forest berada di posisi ketiga dengan 48 poin.
Sejumlah catatan istimewa ditorehkan selepas pertandingan Nottingham Forest melawan Arsenal. Berikut ini adalah perinciannya.
Catatan Menarik Duel Nottingham Forest vs Arsenal
1. Arsenal gagal mencetak gol dalam dua laga Premier League berturut-turut (vs West Ham dan Nottingham Forest) untuk pertama kalinya sejak Mei 2023.
2. Nottingham Forest bermain imbang 0-0 untuk pertama kalinya di Premier League sejak Oktober 2023 (vs Crystal Palace), mengakhiri 56 laga beruntun tanpa hasil imbang tanpa gol. Di antara klub Premier League saat ini, hanya Spurs yang memiliki rekor lebih panjang tanpa hasil 0-0 (107 laga).
Catatan Menarik Duel Nottingham Forest vs Arsenal
3. Ethan Nwaneri mencatat lima dribel sukses dalam dua dari tiga laga terakhirnya, menjadikannya pemain 17 tahun pertama yang melakukannya dalam beberapa laga Premier League sejak Raheem Sterling di musim 2012/13.
4. Declan Rice menjadi pemain termuda ketiga yang mencapai 250 penampilan sebagai starter di Premier League (26 tahun, 43 hari), hanya kalah dari Gareth Barry dan Wayne Rooney.
Sumber: Premier League
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Baik Arsenal! RB Leipzig Pertimbangkan Jual Benjamin Sesko
Liga Inggris 27 Februari 2025, 22:32 -
Liverpool Menang, Gelar Liga Inggris Makin Dekat!
Liga Inggris 27 Februari 2025, 17:40 -
Dampak Hasil Imbang Arsenal vs Nottingham Forest Terhadap Perebutan Gelar Liga Inggris
Liga Inggris 27 Februari 2025, 15:45 -
Arsenal Buntu di Nottingham: Ketajaman Serangan Jadi PR Utama
Liga Inggris 27 Februari 2025, 15:04
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR