
Bola.net - Pelatih anyar Chelsea, Mauricio Pochettino buka suara terkait kepindahan Mason Mount ke Manchester United. Ia menilai The Blues tidak perlu meratapi kepergian sang playmaker secara berlebihan.
Mount merupakan salah satu pemain andalan Chelsea. Didikan akademi The Blues itu membuat dampak yang besar semenjak diorbitkan Frank Lampard.
Namun beberapa hari yang lalu, Mount mengucapkan salah perpisahan kepada Chelsea. Ia memutuskan pindah ke rival The Blues, Manchester United.
Menurut kabar yang beredar, Pochettino kecewa dengan kepergian Mount tersebut. Pasalnya ia memproyeksikan sang pemain di skuat the Blues untuk musim depan.
Simak komentar Pochettino terkait situasi tersebut di bawah ini.
Sudah Jadi Masa Lalu
Ketika dimintai keterangan terkait situasi transfer Mount, Pochettino memilih untuk pelit bicara.
Ia menyebut bahwa Mount sudah pindah ke Manchester United dan Chelsea tidak bisa berbuat apa-apa saat ini.
"Ketika saya membicarakan masa depan klub ini, maka saya membicarakan para pemain yang ada di skuat kami. Dia [Mount] saat ini sudah bukan pemain kami, karena ia pemain United sekarang," ujar Pochettino yang dikutip Manchester Evening News.
Harus Move On
Pochettino tidak menampik bahwa Chelsea kehilangan pemain yang penting ketika Mount memutuskan bergabung dengan MU.
Namun ia menekankan bahwa Chelsea tidak perlu meratapi kepergian tersebut dan fokus untuk move on.
"Saya tidak tahu apa yang terjadi di masa lalu, namun sekarang kami harus fokus menatap masa depan dengan pemain yang ada. Kami harus mencoba untuk menciptakan cerita yang indah di klub ini," ia menandaskan.
Cari Pengganti
Chelsea sendiri dilaporkan mulai bergerak untuk mencari pengganti Mount.
Nama gelandang Brighton, Moises Caicedo dilaporkan jadi target transfer utama The Blues di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mauricio Pochettino Bicara Masa Depan Romelu Lukaku di Chelsea
Liga Inggris 8 Juli 2023, 23:30
-
Rumor Bursa Transfer Terbaru Hari Ini, Sabtu 8 Juli 2023
Liga Inggris 8 Juli 2023, 20:00
-
Barcelona Berencana Angkut Wonderkid Chelsea Ini?
Liga Spanyol 8 Juli 2023, 15:20
-
Janji Mauricio Pochettino: Bawa Chelsea Melaju Sejak Hari Pertama
Liga Inggris 8 Juli 2023, 11:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR