
Bola.net - - Mantan pemain Arsenal, Martin Keown mengungkapkan bahwa Chelsea justru mampu tampil lebih baik setelah dua pemain mereka diusir wasit saat melawan Burnley.
Kejutan terjadi di pekan pertama Premier League saat juara bertahan Chelsea dikalahkan tamunya dengan skor 2-3 di Stamford Bridge, di mana pertandingan tersebut diwarnai dua kartu merah untuk Gary Cahill dan Cesc Fabregas.
Chelsea memulai pertandingan dengan baik. Namun keluarnya Gary Cahill akibat kartu merah saat pertandingan baru berjalan 14 menit mengubah segalanya. Pada menit ke-24, tim tamu unggul lewat gol Sam Vokes. Stephen Ward menggandakan kedudukan pada menit ke-39 sebelum Vokes mencetak gol keduanya untuk menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0.
Di babak kedua Chelsea mencoba bangkit. Masuknya Alvaro Morata mengubah permainan The Blues. Mantan pemain Real Madrid tersebut mencetak gol debut pada menit ke-69 sebelum memberi umpan untuk gol David Luiz pada menit ke-88 setelah sebelumnya mereka kehilangan Cesc Fabregas yang mendapatkan kartu kuning kedua. Namun tuan rumah gagal mengejar ketertinggalan dan mengakhiri pertandingan dengan skor 2-3.
"Chelsea terlihat lebih baik dengan sembilan orang daripada yang telah mereka lakukan dengan 11 pemain," ujarnya kepada BBC Sports.
"Burnley dibuat panik. Mereka terjebak oleh permainan Chelsea," tambahnya.
"Ini sungguh luar biasa, benar-benar luar biasa. Ini hanya Chelsea yang bisa bangkit seperti ini setelah tertinggal 0-3," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Burnley: Kemenangan Fantastis!
Liga Inggris 13 Agustus 2017, 23:08
-
Tiga Gol Babak Pertama, Rekor Tercela Chelsea dan Juara Bertahan
Liga Inggris 13 Agustus 2017, 21:06
-
David Luiz Ingin Bakayoko Segera Adaptasi
Liga Inggris 13 Agustus 2017, 17:30
-
Merson: Chelsea Harus Belanja Pemain Lagi
Liga Inggris 13 Agustus 2017, 08:14
-
Conte Emoh Komentari Kinerja Wasit
Liga Inggris 13 Agustus 2017, 06:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
-
Beckham Putra Ulang Selebrasi Rp75 Juta saat Cetak Gol di Laga Persib vs Persija
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 16:33
-
Live Streaming Man United vs Brighton - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 16:30
-
Hasil Persib vs Persib: Beckham Putra Bawa Maung Bandung Unggul pada Babak Pertama
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR