Bola.net - Frank Lampard menjelaskan langkah berani Chelsea mendatangkan Thiago Silva dari PSG pada bursa transfer musim panas ini. Langkah ini terbilang berani, bahkan untuk The Blues.
Betapa tidak, bek asal Brasil ini bakal berusia 36 tahun bulan depan. Dia datang dalam status free transfer, yang sedikit menguntungkan Chelsea. Mereka hanya perlu bernegosiasi gaji.
Silva meneken kontrak berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi. Mendatangkan pemain senior seperti ini terbilang tak biasa bagi Chelsea, sebab itu pasti ada alasan kuat di balik keputusan ini.
Lampard memahami kekhawatiran itu dan mencoba menjelaskan apa yang dia inginkan dari Silva untuk musim depan. Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Membawa pengalaman
Hanya ada satu alasan untuk mengambil risiko mendatangkan pemain senior seperti Silva: pengalaman. Lampard ingin Silva membawa pengalamannya ke dalam skuad Chelsea, menularkan kepercayaan diri pada para pemain.
Musim lalu, barisan bek Chelsea kerap kali jadi sorotan, khususnya di pos bek tengah. Antonio Rudiger adalah pemain paling senior di posisi itu, dan dia baru 27 tahun.
"Soal Thiago Silva, kami melihat seorang pemain yang saya kenal dengan sangat baik, kurang lebih kami semua demikian," buka Lampard di laman resmi Chelsea.
"Dia akan membawa pengalamannya pada kami. Dia masih bermain di level yang sangat tinggi, seperti yang kita saksikan pada final Liga Champions dan laga-laga menuju final tersebut."
Jadi pembeda
Musim lalu Lampard sudah bekerja sangat baik dengan memaksimalkan skuad muda Chelsea. Dia mengembangkan mental pemain-pemain mudanya, tapi hanya sampai pada titik tertentu. Pada laga-laga intens, kurangnya kepemimpinan itu terlihat.
"Jadi saya harap dia datang membawa itu, membawa pengalamannya, kepemimpinannya, dan kualitasnya. Itu bakal penting bagi kami," lanjut Lampard.
"Kami punya skuad yang relatif muda. Terlihat pada musim lalu, ada beberapa laga yang saya harapkan bisa lebih baik andai ada kepemimpinan dalam tim yang bisa jadi pembeda, dan Silva langsung datang membawa itu."
Pemimpin di lapangan
Tak hanya di ruang ganti dan di sesi latihan, Lampard percaya Silva bisa jadi sosok penting untuk mewakili perannya di lapangan pada pertandingan secara langsung. Meski mungkin tak mengenakan ban kapten, Silva akan berdampak langsung pada rekan-rekannya.
"Juga, di lapangan dia bisa membantu kami bicara [dengan wasit] dan jadi pemain yang membawa pengaru. Di level setinggi itu, saya harap dia membawa pengalamannya pada kami," imbuh Lampard.
"Saya cukup yakin dia akan melakukannya, dengan kualitas yang sudah kami ketahui. Jadi, saya bersemangat menyambut dia datang," tandasnya.
Sumber: Chelsea
Baca ini juga ya!
- Bukan Soal Uang, Ini Alasan Thiago Silva Tolak Bertahan di PSG
- Antiklimaks Transfer Kepa Arrizabalaga: Bakal Bertahan di Chelsea?
- Mengenal Timo Werner, Rekrutan Chelsea yang Mencetak Gol Debut Waktu 4 Menit
- Bukan Lionel Messi, Inilah Pemain yang Diminta Antonio Conte kepada Inter Milan
- Pemain Baru Target Baru, Lampard Hadapi Batas 17 Kekalahan Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Benarkah Kepa Sudah Tidak Masuk dalam Rencana Chelsea?
Liga Inggris 31 Agustus 2020, 21:40
-
Chelsea Segera Sahkan Perekrutan Kai Havertz
Bundesliga 31 Agustus 2020, 21:20
-
Bursa Transfer Belum Usai Bagi Chelsea, Frank Lampard Masih Punya 3 Pemain Incaran!
Liga Inggris 31 Agustus 2020, 14:58
-
Starting XI Terkuat Chelsea Musim Depan: Ziyech-Havertz-Pulisic dan Boom Werner!
Liga Inggris 31 Agustus 2020, 13:30
-
Viral Foto Lampard dan Thiago Silva Tahun 2013: Dulu Rival, Kini Rekan
Liga Inggris 31 Agustus 2020, 10:00
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR