Cuma Ada Satu Tim Yang Bisa Saingi Man City Dalam Perburuan Gelar Juara Liga Champions 2023/2024: Madrid!

Bola.net - Legenda Chelsea John Terry meyakini sekarang ini cuma Real Madrid yang bisa menyaingi Manchester City dalam perburuan gelar juara Liga Champions 2023/2024.
City sudah lama memburu gelar Liga Champions. Namun mereka kerap gigit jari.
Tapi setelah penantian yang cukup lama, City akhirnya bisa memenangkan trofi Si Kuping Lebar itu pada musim 2022/2023 lalu. Di final, The Citizen berhasil mengalahkan Inter Milan 1-0.
Musim ini City masih tetap jadi favorit juara. Mereka sudah melangkah ke babak 16 besar dan akan berhadapan dengan FC Copenhagen di fase tersebut.
Madrid Pesaing City
Ada sejumlah tim kuat yang berlaga di pentas Liga Champions dan sudah masuk ke babak 16 besar. Sebut saja Bayern Munchen, PSG, Inter Milan, hingga Real Madrid.
Ketika hadir di acara drawing babak 16 besar Liga Champions, Terry ditanya oleh sang pembawa acara undian tersebut yakni Joao Pinto terkait tim yang diyakininya bakal bisa menyaingi Manchester City. Eks bek Timnas Inggris itu langsung menyebut nama Real Madrid.
“Saya pikir Anda harus melihat Real Madrid. Mereka tampil fantastis selama tujuh atau delapan tahun terakhir di kompetisi ini, dan mereka selalu ada di sana [di tahap akhir]," jawab Terry seperti dilansir Sportbible.
Faktor Bellingham

John Terry kemudian mengungkapkan bahwa salah satu alasannya menyebut Real Madrid adalah karena adanya sosok Jude Bellingham. Pemain muda asal Inggris itu tampil luar biasa di musim perdananya bersama El Real.
Bellingham langsung nyetel dengan rekan-rekannya. Ia juga memberikan bonus dengan mencetak banyak gol bagi Madrid.
"Saya pikir Jude Bellingham tampil luar biasa secara individu. Mereka memiliki manajer yang fantastis, saya bekerja bersama Carlo selama bertahun-tahun di Chelsea dan ia adalah manajer yang hebat," pujinya.
"Para pemain menyukainya, dan ia hebat secara taktik. Saya pikir mereka akan berhasil," klaim Terry.
Jadwal Madrid Berikutnya
Pertandingan: Alaves vs Real Madrid
Stadion: Mendizorroza
Hari: Jumat, 22 Desember 2023
Kickoff: 03.30 WIB
Klasemen La Liga
(Sportbible)
Baca Juga:
- Pelukan Sergio Ramos Untuk David Alaba
- Lah? Real Madrid Tidak Beli Bek Baru untuk Gantikan David Alaba?
- Prediksi Juara Liga Champions Versi Superkomputer Usai Drawing 16 Besar: Man City Bakal Pertahankan
- Ketemu Tim Jerman di Liga Champions, Lawan Favorit Real Madrid Nih!
- Head to Head dan Statistik: Deportivo Alaves vs Real Madrid
- Prediksi Deportivo Alaves vs Real Madrid 22 Desember 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Newcastle, Chelsea Mulai Bergerak ke Arah yang Tepat
Liga Inggris 20 Desember 2023, 22:54
-
Chelsea Tidak Berminat Angkut Aaron Ramsdale
Liga Inggris 20 Desember 2023, 22:43
-
Nggak Dulu! Chelsea tak Punya Rencana Lepas Noni Madueke
Liga Inggris 20 Desember 2023, 17:25
-
Fans Chelsea, Christopher Nkunku Jangan Diburu-buru!
Liga Inggris 20 Desember 2023, 10:45
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR