
Bola.net - Thomas Tuchel mengaku tetap senang meski debutnya menangani Chelsea hanya berakhir imbang tanpa gol kala menghadapi Wolverhampton di Stamford Bridge, Kamis (28/1/2021) dini hari WIB.
Tampil di bawah komando Tuchel, Chelsea sejatinya lebih dominan dari sisi penguasaan bola dan peluang yang didapat. Namun, The Blues gagal mencetak gol selama 2x45 menit.
Berkat hasil imbang 0-0 ini, Chelsea naik ke peringkat delapan klasemen menggeser Arsenal, kedua tim kini memiliki poin sama 30. Sementara itu, Wolverhampton naik ke peringkat 13 dengan poin 23.
Kegembiraan Tuchel
Seusai laga, Tuchel mengaku tetap merasa senang dengan debutnya di pinggir lapangan bersama Chelsea meski hasil akhir masih belum sesuai dengan ekspektasi.
"Saya sangat menikmatinya karena saya sangat senang dengan intensitas, sikap, energi, dan kualitas tim saya, kami terorganisir dengan baik, kami banyak merebut bola di sepertiga terakhir, tidak pernah kekurangan intensitas," ujar Tuchel kepada BBC Sport.
"Kami mengalami peningkatan menit demi menit di babak kedua. Saya sangat senang dari segi performa, sayangnya kami tidak bisa mencetak gol, jika kami menjaga performa kami seperti ini, hasilnya akan datang," imbuhnya.
Teringat Dortmund
Lebih lanjut, Tuchel juga mengaku bahwa debutnya di Chelsea ini sedikit mengingatkan dirinya pada masa ia masih membesut Borussia Dortmund.
"Itu sedikit mengingatkan saya pada permainan kami di Dortmund, kami menjalani sesi latihan yang sangat bagus kemarin, 21 orang yang benar-benar terjaga, untuk mencoba melakukan apa yang kami lakukan - secara taktik, struktur, di mana untuk mempercepat permainan, bagaimana cara bertahan. - Saya tidak menyangka akan berada di level ini dari satu sesi latihan dan dua pertemuan," tutur Tuchel.
"Ini memberi saya perasaan yang baik untuk masa depan," tukas pelatih asal Jerman tersebut.
Setelah ini, The Blues bakal berhadapan dengan Burnley dan kemudian menantang Tottenham.
Sumber: BBC Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Berniat Boyong Giroud dari Chelsea
Liga Italia 28 Januari 2021, 22:58
-
Posisinya Diubah Tuchel, Begini Respon Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 28 Januari 2021, 22:00
-
Billy Gilmour Adakan Pertemuan Empat Mata dengan Thomas Tuchel, Apa yang Dibahas?
Liga Inggris 28 Januari 2021, 18:40
-
4 Bek yang Bisa Didatangkan Tuchel ke Chelsea di Bursa Transfer Januari
Editorial 28 Januari 2021, 17:08
-
12 Transfer Paling Mahal dalam Sejarah Chelsea, Siapa Gagal dan Sukses?
Liga Inggris 28 Januari 2021, 16:15
LATEST UPDATE
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR