
Bola.net - Manajer Newcastle United, Eddie Howe meminta anak asuhnya untuk fokus penuh ketika menghadapi Manchester United. Ia menilai Setan Merah kini sudah bukan Setan Merah yang dahulu, di mana mereka kini sudah jauh lebih berbahaya.
Dini hari nanti, Newcastle akan bertandang ke Old Trafford. Mereka akan menantang Manchester United di pertandingan pekan ke-18 EPL musim 2025/2026.
Newcastle sendiri belakangan ini punya catatan yang apik melawan Setan Merah. The Magpies memenangkan lima dari enam pertemuan terakhir mereka melawan anak asuh Ruben Amorim itu.
Namun Howe menilai MU yang sekarang sudah tidak bisa dianggap sebelah mata oleh timnya. "Jika anda melihat statistik, mereka (MU) jauh lebih kuat ketimbang tahun lalu," buka Howe dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Lini Serang Berbahaya

Menurut Howe, MU berkembang hampir di semua aspek permainan mereka. Namun ia menilai lini serang menjadi sektor dengan peningkatan terbesar dari skuad Setan Merah.
Ia menilai lini serang MU tampil dengan luar biasa di musim ini dan ia yakin Setan Merah akan menebar banyak ancaman di lini pertahanan The Magpies.
"Secara keseluruhan, performa mereka meningkat dengan signifikan. Mereka tampil dengan sangat kompetitif dan ketika menyerang, mereka benar-benar jadi ancaman yang nyata," sambung Howe.
Bukan Pertandingan yang Mudah

Lebih lanjut, Howe juga menyebut bahwa tugas Newcastle untuk menang di Old Trafford nanti bakal semakin sulit. Karena ia yakin para pendukung Setan Merah akan memberikan dukungan tanpa henti sehingga atmosfer pertandingan jadi sangat hidup.
"Saya rasa pertandingan ini akan jadi pertandingan yang bagus untuk dimainkan dan juga jadi pertandingan yang sulit bagi kami," sambung Howe.
"Atmosfer pertandingan ini bakal sangat spesial, meski saya memang belum pernah menghadapi mereka sebelumnya di hari natal ini. Meski begitu, saya rasa Manchester United akan tampil beda di laga ini," pungkas Howe.
Manchester United Pincang

Jelang laga ini, kondisi tuan rumah bisa dikatakan jauh dari kata ideal. Pasalnya beberapa pemain kunci mereka harus bertugas di Piala Afrika 2025.
Di sisi lain, dua gelandang inti mereka, Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo harus absen di laga ini karena mengalami cedera.
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester Evening News
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peluang Menang Man United Lawan Newcastle di Boxing Day
Liga Inggris 26 Desember 2025, 22:30
-
Manchester United Pertimbangkan Reuni dengan Mantan Pemainnya pada Januari
Liga Inggris 26 Desember 2025, 19:54
-
Real Madrid Bidik Bruno Fernandes, Siapkan Tebusan Rp1,18 Triliun
Liga Spanyol 26 Desember 2025, 19:47
-
Duel Boxing Day Man United vs Newcastle: Ujian Kedalaman Skuad di Old Trafford
Liga Inggris 26 Desember 2025, 17:35
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Popsivo Polwan di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:24
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 09:56
-
Daftar Pemain Voli Putri Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 09:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR