
Bola.net - Pandit sepak bola Inggris, Martin Keown, memberi pujian untuk aksi Edinson Cavani di Manchester United. Pemain 33 tahun dinilai telah menjadi mimpi buruk bagi pemain belakang lawan.
Edinson Cavani mencetak satu gol saat Manchester United menang atas Fulham, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB. Pada duel di Craven Cottage tersebut, United menang dengan skor 2-1.
Setan Merah lebih dulu tertinggal dari gol Adamole Lookman. Namun, Cavani membuat skor menjadi 1-1. Cavani menyambar bola muntah dari umpan crossing Bruno Fernandes.
Gol kemenangan United dicetak Paul Pogba pada menit ke-65. Pemain asal Prancis melepas tendangan jarak jauh dengan kaki kirinya. United pun kembali berada di puncak klasemen Premier League.
Predator dan Mimpi Buruk Lawan
Edinson Cavani telah mencetak empat gol di Premier League, dari 12 laga yang dimainkan. Cavani juga mencetak satu gol tambahan ketika bermain di Carabao Cup. Catatan yang cukup bagus dari Cavani.
"Dia [Edinson Cavani] adalah predator sejati yang telah berkembang dengan baik di seluruh Eropa," kata Martin Keown kepada Sky Sports.
Martin Keown memuji peran yang dimainkan Cavani di United. Walau tidak selalu menjadi pilihan utama, eks pemain PSG itu dinilai sangat vital untuk United. Baik secara teknis maupun mental.
"Hari ini [lawan Fulham] dia sangat penting. Permainan yang terhubung, permainan secara umum, dan dia pasti menjadi mimpi buruk bagi pemain lawan," tambah eks kapten Arsenal itu.
Brilian
Martin Keown menilai Cavani punya gaya bermain yang khas. Cavani mungkin jarak terlihat mendapat bola. Namun, Cavani bukan tipe pemain yang hanya bermain untuk mencetak gol. Eks pemain Napoli itu juga bekerja untuk tim.
"Saya tidak senang bermain melawan Cavani tapi dia pemain besar bagi United, pemain top. Dia hanya menunggu kesempatannya dan kemudian menghancurkan lawan, brilian," ucap Martin Keown.
"Cavani juga bekerja untuk tim. Dia ingin menutup ruang pemain lawan, Dia masih melakukan perubahan pada usia 33. Cavani adalah luar biasa untuk posisi itu," tegas Martin Keown.
Sumber: Sky Sports via Metro
Baca Ini Juga:
- Gokil! Manchester United Samai Rekor Era 'Treble' Sir Alex Ferguson
- Edinson Cavani Patahkan 'Kutukan' Nomor Punggung 7 di Manchester United?
- 5 Pelajaran dari Laga Fulham vs Manchester United: MU Ogah Kehilangan Puncak
- Magis 'Roket' Paul Pogba: Tiga Poin, Puncak Klasemen, dan Pujian dari Solskjaer
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League: Persaingan Ketat 3 Besar, Liverpool?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Carragher: Manchester United Kandidat Juara Premier League 2020-21
Liga Inggris 21 Januari 2021, 22:57
-
Solskjaer Blokir Kepindahan Jesse Lingard?
Liga Inggris 21 Januari 2021, 21:00
-
Thiago Dikritik, Legenda Liverpool Ini Pasang Badan
Liga Inggris 21 Januari 2021, 20:58
-
Manchester United Kembali ke Puncak, Harry Maguire Ogah Takabur
Liga Inggris 21 Januari 2021, 20:40
-
Perkuat Lini Serang, Manchester United Datangkan Winger Muda dari Brasil?
Liga Inggris 21 Januari 2021, 20:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR