Bola.net - - Keindahan stadion baru milik Tottenham Hotspur membuat bintang Chelsea, Eden Hazard, terkagum. Namun bukan berarti ia punya alasan untuk merasa iri terhadap skuat besutan Mauricio Pochettino tersebut.
Tottenham melakoni laga pertama di markas terbarnya itu pada hari Kamis dini hari tadi dalam lanjutan Premier League, dengan Crystal Palace sebagai lawannya. Mereka berhasil menang dengan skor 2-0 berkat gol Son Heung-min dan Christian Eriksen.
Tambahan tiga poin dari laga itu mempermulus langkah Spurs untuk bisa mendapatkan satu jatah Liga Champions musim depan. Hingga sekarang, Tottenham masih bertengger di peringkat tiga dengan keunggulan satu poin dari dua pesaingnya, Chelsea dan Arsenal.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Chelsea Punya Banyak Gelar
Bisa dibilang, adanya stadion tersebut membuat Tottenham kembali bersemangat dalam perburuan posisi empat besar. Tapi Eden Hazard tidak merasa takut dengan itu, sebab Chelsea dianggapnya akan selalu lebih baik Tottenham.
"Saya pikir Tottenham, dalam dua atau tiga tahun, telah menjadi salah satu tim terbaik di Inggris," tutur Hazard dikutip dari Goal. "Saya sejujurnya tak suka, tapi kami harus menerimanya. Untuk Premier League, itu bagus - stadion baru dengan pemain top," sambungnya.
"Tapi pada akhirnya, Chelsea memenangkan banyak trofi, mereka tidak, jadi harapannya ini terus berlanjut. Saya suka karena orang-orang tidak membicarakan soal Chelsea di empat besar. Kami lebih diam, lima, enam lalu kami telah siap untuk laga itu," lanjutnya.
Suka Tantangan
Dalam persaingan menunju empat besar, The Blues bisa dibilang tidak di posisi yang menguntungkan. Dari enam laga sisa musim ini, mereka masih harus bertemu dengan dua klub raksasa Premier League lain, yakni Manchester United dan Liverpool.
Namun Eden Hazard masih bisa sesumbar. Pria asal Belgia tersebut berkata bahwa timnya mampu melewati tantangan demi tantangan karena memang seperti itu Chelsea adanya.
"Kami punya laga berat yang akan datang melawan Liverpool, Man United, tapi anda tahu Chelsea merupakan tim besar," tambahnya.
"Kami menyukai tantangan seperti ini, sehingga kami akan melawan tim ini dan mencoba meraih kemenangan karena pada akhirnya, kami ingin posisi empat besar," tandasnya.
Jadwal Chelsea Berikutnya
Selanjutnya, skuat besutan Maurizio Sarri tersebut akan menghadapi West Ham di markas kebanggaannya, Stamford Bridge. Pertandingan lanjutan Premier League itu akan berlangsung pada hari Selasa (9/4) mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos Chelsea Anggap Komentar Bonucci Hanya Perkara Salah Ngomong Saja
Liga Italia 5 April 2019, 22:30
-
Kode Keras Zinedine Zidane untuk Eden Hazard
Liga Spanyol 5 April 2019, 21:00
-
Chelsea vs West Ham United, Tuan Rumah Optimis Raih Tiga Poin
Liga Inggris 5 April 2019, 17:20
-
Mau Finish Empat Besar, Chelsea Wajib Menangkan Semua Laga yang Tersisa
Liga Inggris 5 April 2019, 17:00
-
Ada Zidane, Kovacic Semakin Enggan Balik ke Real Madrid
Liga Spanyol 5 April 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR