
Bola.net - Sebuah rasa optimistis diungkapkan oleh Gary Neville. Ia menilai bahwa Manchester United berpotensi untuk finish di peringkat tiga klasemen akhir EPL musim ini.
Manchester United yang sempat inkonsisten di awal musim ini performanya mulai membaik. Salah satu bukti membaiknya performa Setan Merah setelah mereka mengalahkan Manchester City di ajang Derby Manchester kemarin malam.
United sendiri saat ini berada di peringkat lima klasemen sementara EPL. Mereka berjarak tiga poin dari Chelsea yang berada di peringkat empat dan berjarak lima poin dari Leicester City di peringkat tiga.
Neville percaya bahwa United bisa mengejar The Foxes di akhir musim nanti. "Apakah mereka [United] bisa mengejar Leicester? Tentu saja!" beber Neville kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Laga Krusial
Neville percaya bahwa United harus tetap menjaga fokus mereka untuk beberapa pekan ke depan.
Ia menilai ada beberapa laga krusial yang menanti Setan Merah, salah satunya adalah menghadapi Tottenham yang menjadi pesaing mereka untuk poisis empat besar.
"Manchester United akan bertanding melawan Tottenham pekan depan. Menurut saya ini pertandingan besar karena jika Tottenham, mereka akan tertinggal satu poin saja dari United."
Bernafas Lega
Neville menilai bahwa setelah laga melawan Tottenham, lawan-lawan yang dihadapi Manchester United tergolong enteng.
Untuk itu ia meyakini bahwa Setan Merah berpotensi untuk mengakhiri musim di zona di Liga Champions.
"Setelah pertandingan itu [vs Tottenham], United di atas kertas memiliki jadwal yang cukup menguntungkan. Jadi mereka bisa merasa bahagia akan itu." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di ajang Liga Europa pada tengah pekan nanti.
Mereka akan terbang ke Austria untuk menantang LASK di babak 16 besar Liga Europa musim ini.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duel Manchester United vs Manchester City Tinggalkan Luka di Kaki Martial
Open Play 9 Maret 2020, 23:56
-
Ilkay Gundogan Mengaku Tidak Melanggar Bruno Fernandes
Liga Inggris 9 Maret 2020, 23:30
-
Brown: Fernandes Tipe Pemain yang Sudah Lama Dirindukan MU
Liga Inggris 9 Maret 2020, 23:01
-
Berkat Bruno Fernandes, Manchester United Kini tak Lagi Tampak Rentan
Liga Inggris 9 Maret 2020, 22:14
-
Tinggalkan Chelsea, Willian Membelot ke MU?
Liga Inggris 9 Maret 2020, 22:00
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR