
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag memberikan update seputar kondisi Kobbie Mainoo. Ia menyebut bahwa sang gelandang bakal merumput kembali bersama Setan Merah di pekan depan.
Mainoo adalah salah satu wonderkid yang bersinar di skuat MU. Sang gelandang menunjukkan penampilan yang sangat apik di pra musim Setan Merah kemarin.
Namun sayang Mainoo belum bisa turun membela MU sejauh ini. Karena ia mengalami cedera di pra musim kemarin.
Beredar kabar bahwa Mainoo sudah kembali berlatih bersama MU. Erik Ten Hag menyebut bahwa sang gelandang tidak lama lagi akan beraksi lagi bersama Setan Merah.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Sudah Berlatih Bersama

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Ten Hag menuturkan bahwa Mainoo sudah sangat dekat untuk comeback bersama MU.
Ia menyebut bahwa sang gelandang sudah berlatih bersama skuat Setan Merah dan kondisinya kian fit untuk comeback.
"Dia sudah dekat untuk comeback bersama kami. Dia sudah berlatih bersama kami," ujar Ten Hag kepada laman resmi MU.
Comeback Pekan Depan

Ten Hag menyebut sang gelandang belum siap untuk bermain melawan Sheffield United pada dini hari nanti. Namun ia memastikan pekan depan sang gelandang sudah bisa beraksi lagi.
"Saya rasa dia belum siap untuk pertandingan ini [vs Sheffield United]. Namun saya rasa dia akan mendapatkan sejumlah menit bermain di pekan depan," sambung Ten Hag.
"Ia butuh mendapatkan menit bermain untuk mengembalikan kondisinya. Selain itu ia sudah semakin berkembang dan ia siap untuk kembali ke tim kami," imbuhnya.
Lini Tengah Semakin Kuat

Kembalinya Mainoo ini akan membuat Manchester United semakin kuat di lini tengah mereka.
Selain Mainoo, Casemiro juga dilaporkan akan comeback di tim utama MU pada pekan depan setelah ia baru-baru ini mengalami cedera.
Klasemen Premier League
(MUFC)
Baca Juga:
- Jadwal Siaran Langsung Premier League di Vidio Hari Ini, Sabtu 21 Oktober 2023
- Jadwal Siaran Langsung Premier League di SCTV Hari Ini, Sabtu 21 Oktober 2023
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 21-24 Oktober 2023
- Kiper Legendaris MU Juga Pernah Bapuk, Erik ten Hag Ingin Andre Onana Belajar dan Main Bagus!
- Rasmus Hojlund Mengeluh Dikasari San Marino, Sheffield United Siap Berikan Luka yang Lebih Parah!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Premier League Sheffield vs MU di Vidio
Liga Inggris 21 Oktober 2023, 23:59
-
Kabar Duka, Legenda Manchester United dan Inggris Sir Bobby Charlton Meninggal Dunia
Liga Inggris 21 Oktober 2023, 23:26
-
Manchester United Jeblok, Posisi Erik ten Hag Diprediksi Tetap Aman
Liga Inggris 21 Oktober 2023, 23:00
-
Head to Head dan Statistik: Sheffield United vs Manchester United
Liga Inggris 21 Oktober 2023, 21:42
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR