
Bola.net - Teka-teki kapan Senne Lammens akan melakukan debut untuk Manchester United mulai menemui titik terang. Kiper baru tersebut dilaporkan berpotensi tampil pertama kali bersama Setan Merah pada akhir pekan ini.
Manchester United memutuskan untuk membeli kiper baru pada bursa transfer musim panas kemarin. Setan Merah mendatangkan kiper muda berbakat asal Belgia, Senne Lammens.
Kedatangan Lammens terjadi selama jeda internasional. Akibatnya, ia belum sempat mendapatkan debutnya bersama skuad Manchester United.
Namun, fans MU tampaknya tidak perlu menunggu lama untuk melihat aksi Lammens. Sang kiper dilaporkan berpotensi menjadi pemain starter pada akhir pekan ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Mulai Berlatih
Menurut laporan The Athletic, Manchester United sedang mempersiapkan Lammens untuk debutnya bersama skuad Setan Merah.
Sejak awal pekan lalu, Lammens sudah berlatih bersama tim utama MU. Kiper tersebut mulai digembleng agar siap bermain di tim utama.
Perkembangan sang kiper dikabarkan berjalan cukup baik. Meski demikian, ia diyakini masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan sepak bola Inggris.
Bisa Debut Melawan City?
Menurut laporan yang sama, tim pelatih Manchester United tidak menutup kemungkinan untuk memainkan Lammens dalam laga Derby Manchester pada akhir pekan nanti.
Namun, performa sang kiper akan dipantau lebih lanjut. Nantinya, ia akan bersaing dengan Altay Bayindir untuk memperebutkan posisi tersebut.
Siapa pun kiper yang berhasil memukau tim pelatih MU dalam sesi latihan, dialah yang akan dimainkan Amorim melawan The Cityzens.
Lawan Juga Punya Kiper Baru
MU bukan satu-satunya tim yang berpotensi memainkan kiper baru saat partai derby Manchester nanti.
The Cityzens juga berpotensi menurunkan kiper baru mereka, Gianluigi Donnarumma, dalam laga tersebut.
Klasemen Premier League
Sumber: The Athletic
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Man United, Anthony Martial, Tolak Tawaran Gabung Eks Arsenal dan Madrid di Meksiko
Liga Inggris 11 September 2025, 19:19
-
Manchester United All In untuk Carlos Baleba di Tahun 2026
Liga Inggris 11 September 2025, 16:01
-
Awas MU! Bruno Fernandes Berpotensi Cabut ke Arab Saudi di Tahun 2026
Liga Inggris 11 September 2025, 15:44
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR