Bola.net - - Bos Manchester City, Pep Guardiola ternyata menyimpan kekaguman tersendiri terhadap pelatih Chelsea, Maurizio Sarri. Menurut Pep, taktik Sarri merupakan salah satu gaya sepak bola paling menarik yang pernah dia temui.
Guardiola mengaku kagum pada gaya bermain Napoli yang masih ditangani Sarri musim lalu. Kala itu, Man City harus bermain melawan Napoli di Liga Champions, dan Guardiola mengakui taktik Napoli sebagai salah satu yang terbaik.
Kini, kedua pelatih itu akan bertemu lagi, meski Sarri sudah menangani Chelsea. Minggu (10/2) malam WIB nanti, Man City akan menjamu Chelsea pada laga lanjutan Premier League.
Guardiola pun masih menyempatkan diri memuji Sarri dan Chelsea. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Penasaran
Komentar dan pujian pelatih kawakan sekelas Guardiola jelas tak bisa diremehkan. Pujian Guardiola layak diapresiasi, dan sejak musim lalu dia kagum dengan gaya bermain ala Sarri yang dikenal dengan Sarriball.
"Saya bertemu dengannya [Sarri] musim lalu ketika kami [Man City] bermain melawan Napoli, dan saya sangat penasaran karena saya sangat menikmati kesempatan melihat Napoli dia," tutur Guardiola kepada Sky Sports.
"Juara di Italia tidaklah mudah dengan adanya Juventus, tapi mereka menorehkan 90 poin dan memainkan sepak bola yang luar biasa."
Luar Biasa

Lebih lanjut, Guardiola turut memuji torehan Sarri yang menjalani musim pertamanya di Chelsea. Menurut Pep, musim Chelsea sejauh ini berjalan dengan baik, dan dia mengakui Chelsea sebagai tim kuat.
"Saya pikir musim ini Chelsea luar biasa. Mereka sudah mencapai final Carabao Cup, di Liga Europa mereka melaju dengan mudah, dan di Premier League mereka ada."
"Ketika melihat Chelsea di pramusim, sebelum Community Shield, saya merasa ada banyak hal yang mereka lakukan saat itu, dan sekarang semuanya jadi lebih baik. Terkadang anda perlu lebih banyak waktu," tandasnya.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas beberapa pemain yang harus didatangkan Manchester United demi menjadi penantang gelar musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fowler Sedikit Ragukan Kapasitas Higuain
Liga Inggris 10 Februari 2019, 21:55
-
Higuain: Sarri Akan Keluarkan Kemampuan Terbaik Saya
Liga Inggris 10 Februari 2019, 20:53
-
Jika Ingin Kalahkan City, Chelsea Harus Berubah
Liga Inggris 10 Februari 2019, 16:43
-
Guardiola Senang City Bisa Hindari Kutukan Juara
Liga Inggris 10 Februari 2019, 16:30
-
Sarri: Gonzalo Higuain Tertantang Untuk Buktikan Dirinya Lagi!
Liga Inggris 10 Februari 2019, 07:00
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR