Bola.net - - MU dan Southampton Berbagi Angka di Old Trafford
Manchester United bermain imbang tanpa gol saat menjamu di laga lanjutan Premier League 2017/18. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Old Trafford, Minggu dini hari WIB.
United dan Southampton mempunyai beberapa peluang untuk mencetak gol. Namun, pada akhirnya kedua tim pun harus puas berbagi satu poin dari laga tersebut.
Setan Merah yang berstatus tuan rumah langsung menggebrak pertahanan Southampton. Peluang pertama datang pada menit ke-4 dari sundulan Romelu Lukaku tapi bola masih melambung tinggi.
Romelu Lukaku sayangnya tak bisa melanjutkan pertandingan setelah mengalami cedera pada menit ke-9. Dia harus ditarik keluar dan digantikan Marcus Rashford.
Southampton mengancam gawang United di menit 23 melalui sundulan Wesley Hoedt memanfaatkan situasi sepak pojok. Namun, arahnya masih melebar.
Empat menit berselang, Juan Mata mencoba peruntungannya dengan melepas tembakan dari luar kotak penalti. Namun, usaha pemain asal Spanyol itu masih bisa digagalkan Alex McCarthy.
Jesse Lingard punya peluang bagus untuk mencetak gol pada menit 44. Namun, sundulan pemain asal Inggris itu masih melebar dari gawang Southampton.
Tak ada gol yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor kacamata 0-0 masih menghiasi papan skor bagi kedua tim.
Memasuki babak kedua, United tidak mengendurkan serangan dengan memanfaatkan sisi sayap. Namun, barisan pertahanan Southampton masih belum bisa ditembus.
Henrikh Mkhitaryan sempat memberikan ancaman kepada Southampton. Namun, usaha pemain Armenia itu masih belum menemui sasaran.
Tim tamu punya peluang bagus untuk mencetak gol lewat sundulan Dusan Tadic memanfaatkan umpan silang Sofiane Boufal. Namun, bola masih melebar dari gawang David De Gea.
Paul Pogba sempat mencetak gol ke gawang Southampton saat pertandingan memasuki menit 82. Namun, wasit tidak mengesahkan gol tersebut karena pemain Prancis itu terlebih dulu offside.
Hingga wasit membunyikan peluit panjang, kedua tim tak mampu mencetak gol. Skor 0-0 pun menjadi hasil akhir pertandingan tersebut.
Hasil ini membuat United melorot ke peringkat ketiga setelah mengumpulkan 44 poin. Sementara itu, The Saints berada di peringkat 13 dengan 20 poin.
Susunan Pemain:
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Jones, Lindelof, Young; Matic, Pogba; Lingard, Mkhitaryan (Martial 65'), Mata; Lukaku (Rashford 14').
Southampton (4-1-4-1): McCarthy; McQueen, Hoedt, Yoshida, Stephens; Romeu; Boufal (Redmond 85'), Hojbjerg, Ward-Prowse, Tadic (Lemina 82'); Long (Gabbiadini 80').(bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wenger Pecahkan Rekor Sir Alex Ferguson
Liga Inggris 31 Desember 2017, 23:30
-
Pogba: Kami Harus Berubah dan Menang
Liga Inggris 31 Desember 2017, 23:04
-
Barca Lindungi Umtiti dari Serangan Duo Manchester
Liga Spanyol 31 Desember 2017, 21:37
-
Sikut Pemain Soton, Kapten MU Terancam Sanksi Tiga Laga
Liga Inggris 31 Desember 2017, 21:06
-
Mourinho Suruh Pogba Rayu Dybala ke MU
Liga Inggris 31 Desember 2017, 16:36
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR