
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan alasan mengapa Paul Pogba tidak dijadikan kapten saat melawan Rochdale. Solskjaer menyebut bahwa ia hanya memberikan kesempatan untuk Axel Tuanzebe membuktikan kualitasnya sebagai calon kapten masa depan United.
Pada laga Carabao Cup tengah pekan kemarin, Solskjaer membuat keputusan yang mengejutkan. Ia mempercayakan ban kapten tim kepada sosok bek muda United, Axel Tuanzebe.
Keputusan ini menimbulkan respon yang beragam. Ada beberapa pihak yang mempertanyakan keputusan ini, mengingat Paul Pogba tampil sebagai starter di pertandingan tersebut.
Solskjaer sendiri mengakui bahwa ia sengaja tidak memberikan ban kapten itu kepada Pogba, agar Tuanzebe bisa berkembang. "Axel adalah calon kapten masa depan kami," beber Solskjaer kepada talkSPORT.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Beri Kesempatan
Solskjaer menilai bahwa Pogba sudah mendapatkan banyak kesempatan untuk menjadi kapten tim. Untuk itu ia ingin memberikan kesempatan kepada pemain muda potensial seperti Tuanzebe untuk menunjukkan jiwa kepemimpinannya.
"Axel adalah sosok pemimpin di tim kami, dan mengapa tidak kami memberikan ban kapten itu ke pemain muda?"
"Kami tahu kami bisa memberikan ban kapten itu kepada Sergio [Romero] atau kami bisa memberikan ban kapten itu kepada Pogba. Itu bukanlah masalah bagi kami, karena mereka sudah pernah menjadi kapten tim ini sebelumnya."
Performa Apik
Solskjaer sendiri merasa puas melihat penampilan Tuanzebe sebagai kapten tim. Ia menilai sang pemuda membayar kepercayaan yang ia berikan dengan maksimal.
"Hari ini kami memutuskan memberikan kesempatan kepada Axel dan ia menunaikan tugasnya dengan baik. Ia nyaman dengan posisi ini dan ia sangat menikmati perannya ini."
"Apa yang kami lakukan ini adalah sebuah cara untuk menyampaikan bahwa kami benar-benar mempercayai dia." ia menandaskan.
Kesempatan Lagi
Tuanzebe kemungkinan berpotensi menjadi kapten United lagi pada pekan depan.
Ia kemungkinan akan menjadi starter saat United bermain menghadapi AZ Alkmaar di pertandingan kedua Liga Europa.
(talkSPORT)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kagumnya Legenda MU terhadap Tiga Pemain Baru Setan Merah
Liga Inggris 27 September 2019, 22:00
-
Sama Seperti Sir Alex Ferguson, Solskjaer Juga Butuh Waktu di MU
Liga Inggris 27 September 2019, 20:47
-
Saking Menyedihkannya, Tim Kasta Ketiga pun Tidak Takut dengan MU
Liga Inggris 27 September 2019, 20:20
-
MU Sudah Lama Rindukan Harry Maguire
Liga Inggris 27 September 2019, 20:00
-
Legenda Klub Restui MU Datangkan James Maddison
Liga Inggris 27 September 2019, 19:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR