Bola.net - - Playmaker Manchester United, Andreas Pereira membeberkan rahasia di balik keberhasilan timnya mengalahkan Southampton. Pereira menilai ada kebersamaan yang bagus dalam skuat Setan Merah sehingga mereka bisa memenangkan laga tersebut.
Pada akhir pekan kemarin, United berhasil memetik kemenangan krusial. Menjamu Southampton di Old Trafford, Setan Merah menang dengan skor 3-2 atas sang tamu.
Pada laga tersebut, United memang dibuat kerepotan oleh The Saints, di mana mereka sempat tertinggal lebih dahulu. Namun berkat kerja keras punggawa Setan Merah, mereka berhasil membalikkan keadaan dan mengamankan tiga poin di Old Trafford.
Pereira sendiri merasa bahagia karena timnya berhasil mengamankan kemenangan pada laga tersebut. "Ini adalah kemenangan yang sangat penting bagi kami," buka Pereira kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Kebersamaan Tim
Pereira menilai timnya bisa menang pada laga tersebut karena skuat MU saat ini sebagian besar dihuni oleh jebolan akademi Setan Merah.
"Pertandingan ini terasa spesial bagi kami karena kami sudah saling mengenal satu sama lain dengan baik. Paul [Pogba], Jesse [Lingard] dan Marcus {Rashford] juga, selain itu ada juga Scott [McTominay] dan Chongy [Tahith Chong]."
"Saat ini tim kami terasa seperti sebuah keluarga yang besar dan itulah mengapa kami tidak pernah menyerah di setiap pertandingan, karena kami selalu bersama dan itu membuat kami menjadi tim yang kuat."
Ulangi Performa
Pada tengah pekan nanti, United akan melakoni laga sulit. Mereka berusaha mengejar defisit dua gol saat menyambangi markas PSG pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Pereira sendiri berharap bahwa timnya bisa menunjukkan daya juang yang sama di Paris sehingga mereka bisa lolos ke babak berikutnya.
"Hari ini kami menunjukkan semangat yang besar dan semoga saja kami bisa melakukan hal ini pada hari Rabu [vs PSG] sehingga kami bisa melaju lebih jauh." tandasnya.
Naik Peringkat
Berkat kemenangan melawan Southampton ini, United berada di peringkat 4 klasemen sementara EPL.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ashley Young Persilahkan Kritikus Remehkan MU
Liga Champions 4 Maret 2019, 23:00
-
Ferdinand Tidak Yakin Sanchez Bisa Bangkit di MU
Liga Inggris 4 Maret 2019, 21:20
-
Diklaim Bakal Latih Real Madrid, Begini Respon Jose Mourinho
Liga Spanyol 4 Maret 2019, 21:20
-
Ferdinand Kritik Orang-orang yang Pernah Ragukan Pogba
Liga Inggris 4 Maret 2019, 20:48
-
Inter Milan Ajukan Barter Mauro Icardi dan Romelu Lukaku?
Liga Italia 4 Maret 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR