
Bola.net - Jadwal siaran langsung Liga Inggris di Mola TV hari ini, Sabtu 9 April 2022. Siaran langsung pekan ke-32 Premier League di Mola TV hari ini termasuk pertandingannya Manchester United, Chelsea, dan Arsenal.
Manchester United akan menghadapi tuan rumah Everton. Mereka akan main pertama, yaitu pada jam 18:30 WIB.
Setelah itu, ada ada tiga pertandingan yang akan kick-off jam 21:00 WIB. Tiga pertandingan itu adalah Watford vs Leeds United, Southampton vs Chelsea, dan Arsenal vs Brighton.
Terakhir, jam 23:30 WIB, ada duel Aston Villa vs Tottenham di Villa Park. Simak jadwal lengkap pekan ke-32 Liga Inggris di bawah ini ya Bolaneters.
Everton vs Manchester United

Pada laga terakhirnya, MU cuma mampu bermain imbang 1-1 dengan Leicester City di Old Trafford. Cristiano Ronaldo absen di laga tersebut, tapi ada kemungkinan dia sudah bisa kembali diturunkan saat melawan Everton nanti.
Hanya tiga kemenangan dalam delapan laga terakhir di Premier League membuat MU kini tercecer di peringkat tujuh klasemen sementara. Meski demikian, itu masih jauh lebih baik daripada Everton yang sekarang berada hanya satu tingkat dan satu poin di atas zona merah.
Everton sejauh ini telah memainkan 12 pertandingan di semua kompetisi bersama pelatih Frank Lampard. Hasilnya adalah menang empat kali dan kalah delapan kali (M4 S0 K8), mencetak 14 gol dan kebobolan 22.
Arsenal vs Brighton

Arsenal perlu segera bangkit. Jika tidak, maka itu bakal menggerus peluang mereka untuk finis di papan atas musim ini.
Di laga terakhirnya, Arsenal takluk dari Crystal Palace racikan sang mantan Patrick Vieira. Pasukan Mikel Arteta dipaksa menyerah tiga gol tanpa balas.
Arsenal perlu melupakan kekalahan pahit itu dan fokus untuk memenangi laga kandang kontra Brighton nanti. Bagi mereka, Itu bukan sesuatu yang mustahil.
Southampton vs Chelsea

Chelsea sedang tidak baik-baik saja. Tim asuhan Thomas Tuchel itu baru saja menelan dua kekalahan beruntun yang menyakitkan.
Pekan lalu, Chelsea dipecundangi Brentford 1-4 di Stamford Bridge. Satu gol Chelsea dicetak oleh bek Antonio Rudiger. Setelah itu, tengah pekan kemarin, Chelsea dipukul Real Madrid 1-3, juga di Stamford Bridge. Kai Havertz mencetak satu gol untuk Chelsea.
Dalam duel perempat final Liga Champions leg pertama kontra Madrid itu, Chelsea sejatinya unggul penguasaan bola maupun jumlah tembakan. Namun, penyelesaian akhir yang tidak optimal, termasuk Romelu Lukaku yang membuang peluang emas di depan gawang, dipadu blunder Rudiger dan kiper Edouard Mendy, membuat Chelsea harus menyerah kalah.
Sabtu, 9 April 2022

- 02.00 WIB: Newcastle 1-0 Wolverhampton (Mola TV)
- 18.30 WIB: Everton vs Manchester United (Mola TV)
- 21.00 WIB: Southampton vs Chelsea (Mola TV)
- 21.00 WIB: Arsenal vs Brighton (Mola TV)
- 21.00 WIB: Watford vs Leeds United (Mola TV)
- 23.30 WIB: Aston Villa vs Tottenham (Mola TV, SCTV).
Minggu, 10 April 2022

- 20.00 WIB: Leicester City vs Crystal Palace (Mola TV)
- 20.00 WIB: Norwich City vs Burnley (Mola TV)
- 20.00 WIB: Brentford vs West Ham (Mola TV)
- 22.30 WIB: Manchester City vs Liverpool (Mola TV, SCTV).
DISCLAIMER: Jadwal pertandingan dan siaran langsung dapat berubah sewaktu-waktu.
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Everton vs Manchester United 9 April 2022
- Prediksi Arsenal vs Brighton 9 April 2022
- Prediksi Southampton vs Chelsea 9 April 2022
- Jack Grealish di Man City vs Atletico Madrid: Dimasukin buat Mancing Emosi dan Digebukin
- Lukaku vs Real Madrid: Belajarlah pada Benzema Cara Nyundul yang Baik dan Benar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Southampton vs Chelsea: Mason Mount
Liga Inggris 9 April 2022, 23:35
-
Man of the Match Arsenal vs Brighton: Enock Mwepu
Liga Inggris 9 April 2022, 23:18
-
Manchester United Kalah, Cristiano Ronaldo Pasti Marah!
Liga Inggris 9 April 2022, 23:15
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR