Bola.net - - salah satu komentator Sky Sport, Craig Bellamy, mengatakan bahwa Marcus Rashford tak akan sepi peminat jika dirinya dilepas oleh Manchester United musim depan. Namun, mantan striker Liverpool tersebut meyakini sang pemain akan dilepas dengan status pinjaman.
Rashford berhasil menembus skuat utama di Old Trafford pada tahun 2016 yang lalu. Sejak saat itu, ia sering menjadi salah satu bagian dari rencana tim utama klub raksasa Inggris tersebut.
Di musim ini, Rashford telah mencatatkan total 29 penampilan selama di bawah asuhan pelatih Portugal, Jose Mourinho. Namun, ia lebih sering muncul dari bangku cadangan dan hanya tampil sebagai starter sebanyak 14 kali.
Dengan persaingan yang cukup ketat di lini depan MU, Bellamy pun yakin Rashford akan memilih untuk hengkang musim depan. Namun ia percaya The Red Devils tidak akan membiarkannya pergi begitu saja.
"Dia bisa pergi dengan status pinjaman dan pergi ke klub yang mereka [Manchester United] inginkan, sebab dia akan berada di sana dalam waktu yang lama," ucap Bellamy, dikutip dari Express.co.uk.
"Bila dia tersedia, akan ada antrian klub besar yang ingin mendapatkan dia. Saya pikir dia akan menjadi seorang bintang," tutupnya.
Rashford sempat tampil gemilang kala membantu timnya mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1 bulan lalu. Dalam laga lanjutan Premier League tersebut, ia sukses memborong dua gol kemenangan The Red Devils.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Herrera: Sejarah MU Adalah Juara, Bukan Menang Derby
Liga Inggris 13 April 2018, 17:25
-
Rakitic Ingin Pergi, United Siap Menampung
Liga Inggris 13 April 2018, 16:02
-
Bertahan, Bale Akan Perjuangkan Tempatnya di Madrid
Liga Spanyol 13 April 2018, 15:55
-
Siap Bertahan, Ini Syarat Yang Diajukan Martial
Liga Inggris 13 April 2018, 15:32
-
Jadwal Lengkap Premier League Pekan Ini
Liga Inggris 13 April 2018, 15:23
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR