
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan kembali mengejar tanda tangan dari bomber Juventus, Mario Mandzukic jelang ditutupnya bursa transfer pemain di Inggris.
Sejak beberapa hari lalu memang gencar muncul kabar yang menyebut bahwa Juventus menawarkan Mandzukic kepada Manchester United.
Di saat yang sama, Juventus dan United kabarnya kala itu tengah berkomunikasi intensif terkait rencana pertukaran pemain yang melibatkan Paulo Dybala dan Romelu Lukaku.
Fokus Kejar Mandzukic
Manchester United dan Mandzukic sempat diklaim sudah menjalin kata sepakat. Namun gagalnya pertukaran Dybala - Lukaku juga berimbas pada batalnya transfer Mandzukic.
Kini Manchester United sudah sepakat melepas Lukaku ke Inter Milan. Tim Setan Merah pun langsun bergerak mencari penggantinya.
Dilansir jurnalis Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio, manajer United, Ole Gunnar Solskjaer kembali mengarahkan radarnya pada Mandzukic dan berharap bisa merampungkan transfer bomber asal Kroasia itu sebelum jendela transfer ditutup.
Detail Kontrak Mandzukic
Kabarnya, di United Mandzukic yang kini sudah berusia 33 tahun bakal menerima kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Tak hanya itu, Mandzukic juga diyakini akan mendapat gaji senilai 6 juta euro per tahun dan dilabeli dengan harga sebesar 15 juta euro.
Sejumlah nama lain sempat dirumorkan menjadi target United untuk menggantikan Lukaku, mulai dari Fernando Llorente hingga Inaki Williams.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Batal Beli Mario Mandzukic
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 21:00
-
Ini Penyebab Arsenal Batal Rekrut Daniele Rugani
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 18:00
-
Juventus Coba Datangkan Paul Pogba di Deadline Day EPL
Liga Italia 8 Agustus 2019, 17:40
-
Transfer Paulo Dybala menjadi Prioritas Tottenham
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 14:26
-
Moratti Singgung 'DNA Juventus' dalam Diri Conte
Liga Italia 8 Agustus 2019, 07:42
LATEST UPDATE
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR