Bola.net - Gelandang asal Spanyol Juan Mata dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk pindah ke Turki setelah mendapat tawaran dari dua klub besar di sana.
Musim ini genap lima tahun Mata gabung Manchester United. Ia sebelumnya direkrut dari klub rival, Chelsea.
Mata menjadi salah satu pilar penting Setan Merah. Akan tetapi sekarang kontrak Mata tersisa hingga 30 Juni mendatang.
MU sendiri disebut ingin mempertahankan servisnya. Mereka siap memberikan kontrak baru kepada pemain berusia 31 tahun tersebut. Kabarnya mereka ingin mempertahankannya semusim lagi.
Namun Mata belum memberikan respon positif terkait tawaran itu. Di sisi lain ada klub-klub Spanyol yang disebut siap menampung servisnya. Di antaranya adalah Valencia dan juga Barcelona.
Alhasil kini masa depannya masih belum jelas. Hal ini beda dengan kompatriotnya yakni Ander Herrera yang memang sengaja tidak dipertahankan lagi di Old Trafford.
Tawaran dari Turki
Kini muncul kabar bahwa Mata bisa hengkang ke Turki. Gosip ini dilansir oleh The Sun.
Media asal Inggris itu menyebut dua tim yang mendekati Mata adalah Fenerbahce dan Galatasaray. Keduanya juga disebut telah memberikan tawaran besar pada pemain kidal tersebut.
Sebagai hasilnya, Mata disebut tergiur dengan tawaran tersebut. Ia kini tengah mempertimbangkan untuk berkarir di Liga Turki musim depan.
Sejak tiba di MU, Juan Mata membantu klub itu meraih empat trofi juara; FA Cup, EFL Cup, Community Shield dan Liga Europa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kerabat Dekat Sarankan Matthijs De Ligt Gabung Manchester United
Liga Inggris 12 Juni 2019, 22:00
-
Tolak Duo Manchester, Joao Felix Segera Gabung Klub Spanyol Ini
Liga Spanyol 12 Juni 2019, 21:40
-
Aaron Wan-Bissaka Belum Siap Main untuk Manchester United
Liga Inggris 12 Juni 2019, 21:20
-
Manchester United Ogah Puasa Gelar Lagi Musim Depan
Liga Inggris 12 Juni 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR