
Bola.net - Gelandang Liverpool Georginio Wijnaldum menyebut Jurgen Klopp bukan sekedar manajer namun ia juga merupakan seorang teman baginya.
Klopp dikenal sebagai sosok manajer yang akrab dengan para pemain asuhannya. Hal tersebut sudah terlihat saat ia masih membesut Borussia Dortmund.
Ia kerap memeluk anak-anak asuhnya usai pertandingan. Aksinya itu masih terus berlanjut hingga ia menangani skuat Liveropol saat ini.
Dengan pendekatan seperti itu, Klopp sejauh ini berhasil membuat Dortmund dan Liverpool tampil lebih baik. Ia pun sekarang diberi label sebagai salah satu manajer terbaik di dunia.
Teman yang Baik
Wijnaldum menambahkan, Klopp adalah sosok manajer yang sangat perhatian pada anak-anak asuhnya. Mereka pun bebas untuk mencurahkan segala keluh kesahnya pada manajer berusia 52 tahun tersebut.
Maka dari itu, ia menyebut Klopp bukanlah manajer yang biasa. Ia juga menyebut sang manajer bak seorang teman.
"Ketika saya memiliki masalah saya selalu bisa pergi ke manajer. Saya bisa mengirim pesan kepadanya beberapa hari sebelumnya dan bertanya apakah ia punya waktu sebentar untuk saya. Ia selalu ingin tahu tentang apa itu. 'Apakah itu sesuatu yang buruk, bagus? Apa itu?'"
"Ia selalu mencoba berempati dengan orang lain, untuk merasakan apa yang sedang mereka alami. Ia adalah pria yang sangat istimewa bagi saya," serunya.
"Saya melihatnya sebagai lebih dari seorang manajer. Ia seorang teman yang sangat baik," pujinya pada The Athletic.
Palsu

Klopp adalah sosok yang dikenal tak sungkan meluapkan ekspresinya di pinggir lapangan. Ia akan melompat dan berteriak ketika timnya merayakan gol.
Namun ia juga tidak akan segan untuk marah-marah. Baik pada pemainnya sendiri ketika tak bermain sesuai instruksi, atau ketika ada lawan yang bersikap kasar.
Banyak orang yang menduga Klopp hanya pura-pura saja saat melakukan semua aksinya di pinggir dan atas lapangan. Namun Wijnaldum membantah hal tersebut.
"Semua orang bertanya pada saya bagaimana dirinya sebagai pribadi. 'Apakah itu palsu apa yang ia lakukan di pinggir lapangan?' Tidak, begitulah dirinya. Bahkan dalam latihan ia tetap sama. Begitulah dirinya," tandasnya.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Disebut Bisa Ikuti Jejak Virgil Van Dijk
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 23:57
-
Setelah Liga Champions, Salah Kini Incar UEFA Super Cup
Lain Lain 14 Agustus 2019, 22:58
-
Bantahan Salah untuk Guardiola: Liga Champions Lebih Penting dari EPL
Liga Champions 14 Agustus 2019, 22:38
-
Jelang Final UCL, Klopp Bikin Geger Liverpool Dengan Boxer Cristiano Ronaldo
Liga Champions 14 Agustus 2019, 21:24
-
Siaran Langsung dan Live Streaming Liverpool vs Chelsea di SCTV
Liga Champions 14 Agustus 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR