Bola.net - Jurgen Klopp menghimbau para pemain Liverpool untuk tetap mengenakan masker saat bepergian ke tempat umum. Hal itu bertujuan untuk meminimalisir potensi mereka terinfeksi virus Corona.
Premier League akan menggelar pertandingan kembali pada tanggal 17 Juni mendatang, setelah sempat tertunda sejak bulan Maret lalu akibat pandemi virus Corona. Namun the Reds baru akan bermain pada tanggal 20 Juni.
Mereka bakalan bertemu dengan rival sekotanya, Everton. Jika berhasil menang, maka peluang Liverpool untuk bisa keluar sebagai juara Premier League musim ini semakin terbuka lebar.
Namun perlu diketahui bahwa ancaman virus Corona bisa membuat salah satu pemain penting Liverpool absen. Sebab meski telah digelar kembali, namun angka kasus positif di Inggris masih dalam taraf mengkhawatirkan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Himbauan dari Jurgen Klopp
Saat situasi sedang genting, Klopp justru melihat banyak warga Inggris yang berkeliaran tanpa mengenakan masker seperti mandat pemerintah. Oleh karenanya, ia meminta semua orang untuk mematuhi aturan tersebut.
"Saya tidak paham kenapa semua orang di Inggris, terutama di area yang sempit, tidak mengenakan masker dan sarung tangan. Saya tidak paham, itu sangat membantu di Jerman. Saya bukan ahli tapi itu sangat membantu," ujarnya kepada BBC 5 Live.
"Kami memberitahu kepada para pemain, jika anda harus pergi ke manapun saya ingin mereka mengenakan masker dan sarung tangan," lanjutnya.
"Manusia adalah resiko yang paling besar untuk manusia lainnya, terkadang kami adalah musuh terbesar bagi kami sendiri, jadi kami harus tetap disiplin, dan kami akan melakukannya," tambahnya.
Tempat Latihan Aman dari Virus Corona
Beberapa orang menyatakan ketidaksepakatannya atas kembalinya Premier League di tengah masa pandemi. Salah satu pemain yang cukup vokal adalah bek Tottenham yang sedang dipinjamkan ke Newcastle, Danny Rose.
Para pemain yang merasa situasinya tidak aman dibolehkan untuk mangkir latihan. Kalau di Liverpool sendiri, Klopp memastikan bahwa semua protokol telah dijalankan agar kesehatan pemain tetap terjaga.
"Semoga klub lain juga bisa seperti ini [memakai masker], tetapi untuk lingkungan sendiri; tempat latihan, sekitar wilayah pertandingan, itu sudah pasti 100 persen aman," sambung Klopp.
(Goal International)
Baca Juga:
- Presiden Benfica Banderol Carlos Vinicius Rp1,6 Triliun, Bagaimana MU dan Liverpool?
- Seperti Liverpool Dahulu, Sekarang MU Hidup dalam Kejayaan Masa Lalu
- Ikuti Jejak Liverpool, Chelsea Juga Dukung Gerakan #BlackLivesMatter
- Timo Werner Bisa Berakhir di Chelsea dan Bukan Liverpool, Ini Alasannya
- Premier League Berlanjut, Liverpool Ingin Sapu Bersih Semua Laga Tersisa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Mulai Bermanuver Untuk Boyong Dembele dari Barcelona
Liga Inggris 3 Juni 2020, 23:04
-
Peringatan Untuk MU dan Liverpool: Harga Kai Havertz Mahal, Bos!
Bundesliga 3 Juni 2020, 20:40
-
6 Rahasia Kehebatan Jurgen Klopp yang Buktikan Liverpool Beruntung
Liga Inggris 3 Juni 2020, 19:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR