
Bola.net - Manchester United masih punya harapan mendapatkan Harry Kane pada musim panas ini. Sang penyerang diklaim akan meninggalkan Tottenham andai situasnya sangat tidak memungkinkan buat dirinya bertahan.
Perjalanan Kane dengan Tottenham sudah berlangsung cukup panjang. Ia bergabung dengan klub tersebut saat usianya masih sangat belia pada tahun 2004. Jelas, ia tidak langsung masuk ke skuad utama.
Ia harus menunggu sampai tahun 2011 untuk menjalani laga debutnya bersama Tottenham. Kesempatan itu bisa didapatkan setelah mengantongi lima gol dari 18 kali penampilan kala melalui masa pinjaman di Leyton Orient.
Setelahnya, Kane sempat dipinjamkan ke Millwall, Norwich City, hingga Leicester City. Namanya mulai meledak pada musim 2014/15, di mana dirinya berhasil mencetak 31 gol dari 51 penampilan untuk Tottenham.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Carabao Cup Takkan Cukup
Sejak saat itu, Kane mulai ramai diperbincangkan dan sukses menarik perhatian dari banyak klub besar. Tapi Kane memilih untuk setia dan terus membela Tottenham sampai sekarang.
Sayangnya kesetiaan Kane tidak berbalas trofi dari Tottenham. Jangankan itu, mereka bahkan tak mampu bermain di ajang Liga Champions secara reguler. The Lilywhites hanya dipandang sebagai kuda hitam di ajang tersebut.
Situasi ini diyakini takkan membuat Kane nyaman. Eks Tottenham, Jamie Redknapp, meyakini kalau sang striker bakalan pindah ke klub lain agar bisa terlibat dalam persaingan yang lebih ketat di Liga Champions musim depan.
"Dia bakalan ingin bermain di Liga Champions musim depan. Saya tidak yakin Carabao Cup akan cukup untuk membuatnya dia bertahan di sana," ucapnya kepada PA News Agency.
Situasinya Bisa Berbeda
Sekarang Tottenham sedang dihadapkan dengan kesempatan meraih trofi perdana setelah sekian tahun lamanya. Klub besutan Jose Mourinho tersebut sukses mencapai babak final Carabao Cup dan akan menghadapi Manchester City.
Di Premier League sendiri, Tottenham sedang berada di posisi ke-6 dengan koleksi 48 poin. Berselisih tiga angka dari Chelsea yang sekarang berada di zona Liga Champions.
"Tetapi, saya pikir apabila mereka memenangkan Carabao Cup dan bisa mencapai empat besar, itu akan menjadi hal yang berbeda buat mereka," kata Redknapp lagi.
"Di usia 27 tahun, Harry akan membuat keputusan cepat atau lambat karena ada pemain muda seperti [Kylian] Mbappe dan [Erling] Haaland yang mungkin bakal tersedia di musim panas ini. Harry bakal melihat itu dan enggan melewatkan kapal," pungkasnya.
(PA News - via Daily Mail)
Baca Juga:
- Gokil! Begini Starting XI Manchester United dengan Ousmane Dembele dan 3 Incaran Lain
- 26 Tahun di Manchester United, Ini Momen Paling Berkesan Sir Alex Ferguson di Old Trafford
- Mantan Pelatih: Donny van de Beek akan Sukses di Juventus
- Dikaitkan dengan Liverpool dan Manchester United, Marcel Sabitzer Ingin Pindah ke Inggris?
- Juventus Mau Barter Paulo Dybala dengan Paul Pogba, Kasih Gak Nih, MU?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cara Ole Gunnar Solskjaer Memilih Pemain: Potongan Rambut Harus Keren
Liga Inggris 30 Maret 2021, 23:48 -
Empat Tahun Puasa Juara, Manchester United Diminta Fokus ke Liga Europa
Liga Eropa UEFA 30 Maret 2021, 21:32 -
Jika Paul Pogba Pergi, Manchester United Orbitkan Pemain Muda Ini?
Liga Inggris 30 Maret 2021, 21:13 -
Ousmane Dembele Diincar Manchester United, Barcelona Katakan Tidak!
Liga Inggris 30 Maret 2021, 20:01
LATEST UPDATE
-
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR