
Bola.net - Rencana Manchester United untuk mengamankan jasa Pau Torres di musim panas nanti berpotensi jadi kenyataan. Ini disebabkan Villarreal bersedia menurunkan harga jual sang bek.
Manchester United dirumorkan akan membeli bek tengah baru. Erik Ten Hag, manajer baru mereka dilaporkan kurang senang melihat performa lini pertahanan Setan Merah saat ini.
Nama Pau Torres beredar sebagai salah satu target transfer MU di musim panas nanti. Setan Merah ingin menjadikan bek Villarreal itu tandem Raphael Varane yang baru.
Football Insider mengklaim bahwa kans MU untuk merekrut Torres jadi lebih besar. Karena Villarreal siap memberi diskon untuk sang bek.
Simak situasi transfer Torres di bawah ini.
Turunkan Harga
Laporan itu mengklaim bahwa Villarreal berencana untuk menurunkan harga jual Torres di musim panas nanti.
Ini disebabkan kontrak Torres di Villarreal akan habis di tahun 2024. Sementara sang bek dilaporkan enggan memperbaharui kontraknya di The Yellow Submarine.
Itulah mengapa Villarreal memilih untuk menjualnya di musim panas nanti mumpung harganya belum terlalu jatuh.
Beri Diskon
Agar Torres cepat laku, Villarreal berencana menurunkan harga jual sang bek.
Torres sebenarnya punya klausul rilis di kontraknya. Ia harus ditebus dengan kisaran 65 juta Euro di musim panas nanti agar ia bisa pergi.
Namun Villarreal dilaporkan bersedia melepaskannya di angka 50 juta Euro saja. Jadi mereka kini menunggu tawaran dari MU.
Pesaing
Manchester United harus bergerak cepat jika mereka ingin mengamankan jasa Torres di musim panas nanti.
Sang bek juga dilaporkan jadi incaran Barcelona dan Chelsea di bursa transfer yang akan datang.
Klasemen Premier League
(Football Insider)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Fullback Baru, Manchester United Impor dari Jerman?
Liga Inggris 9 Mei 2022, 21:40
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR