
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat Bruno Fernandes. Playmaker Manchester United itu mengakui bahwa ia sempat sangat dekat untuk pindah ke Tottenham.
Di musim panas tahun 2019, mulai banyak rumor mengenai Bruno Fernandes. Sejumlah klub top Inggris seperti Manchester United dan Tottenham meminati jasa sang playmaker.
Namun perburuan tanda tangan pemain Timnas Portugal itu dimenangkan oleh MU. Setan Merah menebus Fernandes dari Sporting Lisbon pada awal tahun kemarin.
Namun Fernandes mengakui bahwa ia sempat nyaris bergabung dengan Tottenham. "Ya kabar itu memang benar," buka Fernandes kepada UTD Podcast.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Ada Hikhmahnya
Fernandes mengaku tidak menyesali kegagalannya pindah ke Tottenham. Ia menilai ada hikmah dari segala yang terjadi.
"Saya memang nyaris pindah ke Tottenham, namun tawaran mereka tidak cukup bagus untuk Sporting. Pada saat itu saya merasa sedih karena mimpi saya untuk bermain di Premier League tidak terjadi."
"Semua hal terjadi karena ada hikmahnya. Mungkin pada saat itu saya tidak pindah ke Tottenham karena sesuatu yang spesial akan datang bagi saya."
Penantian Berakhir Manis
Fernandes juga bersyukur ia tidak jadi pindah ke Tottenham. Karena ia akhirnya membela tim yang ia cintai, Manchester United.
"Pada saat itu saya menaruh dua mimpi saya di bulan Januari [2020], yaitu bermain di Premier League dan bermain di tim yang impian saya, yaitu Manchester United."
"Saya bilang ke agen saya 'jangan bicara dengan saya di Januari sampai kamu memndapatkan kontrak untuk saya tanda tangani di Manchester United. Pada akhirnya penantian enam bulan saya terbayar lunas karena dua mimpi saya jadi nyata." ujarnya.
Pemain Terbaik
Dalam satu tahun terakhir, Bruno Fernandes memang disebut-sebut sebagai pemain terbaik Manchester United.
Ia membuat banyak sekali gol dan assist bagi Setan Merah.
(UTD Podcast)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Matthaus Optimis Bayern Bisa Kalahkan MU dan Liverpool Dalam Perburuan Upamecano
Bundesliga 17 November 2020, 22:28
-
Juventus Mulai Ragu Datangkan Paul Pogba?
Liga Italia 17 November 2020, 21:26
-
Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Manchester United untuk Rekrut Ismael Bennacer
Liga Inggris 17 November 2020, 20:56
-
Akhiri Paceklik, Manchester United Wajib Menangkan Carabao Cup
Liga Inggris 17 November 2020, 20:30
-
Ketika Wonderkid Manchester United Idolakan Legenda Liverpool
Liga Inggris 17 November 2020, 20:15
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR