Bola.net - - Kiper Manchester United, Joel Pereira, belum lama ini memberikan pujian pada Jose Mourinho usai kembali ke Old Trafford.
Pereira kembali ke United usai dipinjamkan ke tim Portugal, Belenenses. Ia diperkirakan akan menjadi pelapis David de Gea dan Sergio Romero di sisa kompetisi.
United memutuskan untuk memanggilnya, usai mereka memberi izin pada Sam Johnstone bergabung dengan Aston Villa sebagai pemain pinjaman di separuh musim.
Dan Pereira lantas memberikan pujian pada Mourinho dan amat menikmati momen berlatih bersama dengan para pemain bintang yang ada di klub.
"Jose Mourinho adalah manajer yang luar biasa. Dia sudah memenangkan segalanya dan luar biasa berlatih di bawah dirinya. Saya selalu menyukai dia sebagai pelatih dan tentu saja, karena dia orang Portugis," tutur Pereira di laman resmi klub.
"Dia sudah berbuat banyak untuk sepakbola Portugal dan saya kira seluruh negeri akan bangga padanya. Saya sendiri senang bisa masuk tim utama dan saya berlatih bersama mereka setiap hari dan juga ada di ruang ganti bersama mereka."
"Ini bagus untuk perkembangan saya, berlatih bersama para pemain kelas dunia. Kami punya barisan striker hebat dan juga merupakan finisher yang bagus, tentu saja, itu amat bagus untuk saya, saya terus belajar setiap hari."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jones: Satu Kata untuk Valencia, Mesin!
Liga Inggris 19 Januari 2017, 23:16
-
MU dan Luke Shaw Sama-sama Happy
Liga Inggris 19 Januari 2017, 22:54
-
Ibrahimovic Dipercaya Bisa Bermain untuk MU Lima Tahun Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2017, 21:25
-
MU Klub Pertama Dunia Yang Mempekerjakan Seorang Manajer Anti-Terorisme
Bolatainment 19 Januari 2017, 18:35
-
Boca Juniors Idamkan Jasa Kiper Manchester United
Liga Inggris 19 Januari 2017, 17:34
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR