Bola.net - - Jurgen Klopp menyatakan tak peduli dengan penilaian orang lain terhadap pencapaiannya sebagai manajer Liverpool yang hingga kini belum menghasilkan trofi sama sekali.
Liverpool menunjuk Klopp untuk menggantikan Brendan Rodgers pada Oktober 2015 lalu. Sejak saat itu pria Jerman tersebut sudah membawa The Reds ke tiga partai final, akan tetapi tak satu pun trofi yang berhasil mereka raih.
Setelah gagal di final Piala Liga, Klopp kalah di final Liga Europa 2016 dari Sevilla. Musim lalu Klopp gagal karena dikalahkan Real Madrid di partai puncak Liga Champions.
Klopp Tak Tertekan
Musim ini Klopp berpeluang mengakhiri paceklik gelarnya bersama Liverpool. Namun eks pelatih Borussia Dortmund itu mengaku dirinya tak tertekan dengan desakan untuk meraih trofi.
"Anda bisa bayangkan betapa saya tidak tertariknya dengan hal itu (masuk dalam buku sejarah Liverpool). Tugas saya adalah memastikan saya bisa membantu tim meraih sukses," ujar Klopp seperti dikutip ESPN.
"Saya tidak bernafsu untuk bisa dikenang selama 50 tahun atau apa pun itu. Bagi saya itu bukan tekanan, hanya sebuah kesempatan," imbuhnya.
Sikap Klopp
Selain masih berpeluang menjuarai Premier League, Liverpool juga memiliki kesempatan untuk meraih trofi Liga Champions. Pasukan Klopp mendapat lawan yang cukup enteng di babak perempat final, yakni Porto.
"Saya menghormati betul hasrat para pemain dan juga fans, dan saya bisa jadi bagian dari itu, saya bisa jadi bagian dari mimpi mereka. Tapi pada akhirnya itu bukan buat saya, tapi untuk orang-orang itu," sambungnya.
"Saya tidak tertarik dengan penilaian orang. Biarlah Tuhan yang menilai saya suatu hari dan hanya itu yang saya pikirkan. Saya sama sekali tidak tertarik apa kata orang di luar sana."
Video Menarik
Berita video jawaban para LaLiga Ambassador terkait pertanyaan “Akan Menjadi Apakah Anda Jika Bukan Menjadi Pemain Sepak Bola?” dalam sebuah wawancara ekslusif.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Fulham vs Liverpool
Liga Inggris 16 Maret 2019, 15:32
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 17 Maret 2019
Liga Inggris 16 Maret 2019, 15:31
-
Liverpool vs Porto, Kemenangan tak Diraih di Atas Kertas
Liga Champions 16 Maret 2019, 09:46
-
Liverpool vs Porto, Corona Mengincar Pembalasan
Liga Champions 16 Maret 2019, 09:24
-
Klopp: Liverpool Tak Akan Belanja Jor-Joran Lagi Musim Panas Nanti
Liga Inggris 16 Maret 2019, 07:41
LATEST UPDATE
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR