Bola.net - - Kapten Manchester City, Vincent Kompany menegaskan bahwa timnya sudah siap untuk menghadapi sang rival di papan atas klasemen, Liverpool pada tengah pekan ini.
City sempat mendapat hasil negatif dengan dua kekalahan beruntun dari Crystal Palace dan Leicester City. Hasil tersebut membuat jarak The Citizens dengan Liverpool menjadi tujuh poin.
City mampu kembali ke jalur kemenangan usai menaklukkan Southampton dengan skor 3-1, Minggu (30/12) semalam. Kini pasukan Pep Guardiola pun langsung mengalihkan fokusnya ke Liverpool.
Kemenangan Penting
Kemenangan City di markas Southampton diraih berkat gol-gol yang lahir dari David Silva, bunuh diri James Ward-Prowse, dan Sergio Aguero. Kompany menegaskan pentingnya arti kemenangan melawan Southampton.
"Kemenangan ini lebih dari sekadar hasil, ini mengenai cara bermain kami. Kami tak fokus ke hal lain selain penampilan kami. Kami harus lapar dan agresif," ujar Kompany kepada Sky Sports.
"Baru-baru ini kami mendapatkan pukulan telak dan seperti itulah reaksi yang harus ditunjukkan tim," tambah pemain internasional Belgia tersebut.
Fokus ke Liverpool
City berhasil menahan imbang tanpa gol Liverpool dalam pertemuan pertama di Anfield pada Oktober lalu. Namun kini Kompany menegaskan bahwa timnya menargetkan kemenangan.
"Kami ingin bangkit. Kami bermain di empat kompetisi yang luar biasa. Hari ini merupakan sebuah langkah di lajur yang benar," tutur Kompany.
"Kami menyambut laga selanjutnya dengan pikiran yang sama. Kami hanya ingin menang. Kami harus siap untuk bertarung dan mencoba memenanginya. Kami harus mengerahkan seluruh kemampuan kami untuk laga tersebut," tegasnya.
Video Menarik
Berita video statistik Manchester United vs Bournemouth pada laga pekan ke-20 Premier League 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Pelapis Fernandinho, Man City Incar Gelandang Atletico
Liga Inggris 31 Desember 2018, 18:33
-
Kaleidoskop 2018: Premier League
Liga Inggris 31 Desember 2018, 18:30
-
Sterling Tegaskan Skuat Man City Sangat Termotivasi Kalahkan Liverpool
Liga Inggris 31 Desember 2018, 14:30
-
Zinchenko Blunder, Guardiola: Salah Satu Hal Paling Hebat yang Pernah Saya Saksikan
Liga Inggris 31 Desember 2018, 12:00
-
Guardiola Akui Liverpool Sebagai Tim Terbaik di Dunia Saat Ini
Liga Inggris 31 Desember 2018, 10:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR