Sejak ditangani Klopp, jumlah pemain Liverpool yang mengalami cedera memang meningkat tajam. Namun Lallana menilai tak ada korelasi antara metode Klopp dengan peningkatan cedera Liverpool.
"Kami memang mengalami perubahan pelatih musim ini. Tapi saat hal itu terjadi, semua pemain punya motivasi untuk membuat pelatih baru terkesan sehingga selalu memberikan kemampuan lebih. Tapi saya rasa cedera yang kami alami belakangan ini tidak ada hubungannya dengan metode latihan pelatih," terang Lallana kepada ESPN.
Lallana menambahkan bahwa dengan padatnya jadwal yang dijalani Liverpool, sesi latihan mereka banyak diisi materi recovery. Menurut Lallana, Liverpool hanya sedang tak beruntung saja.
"Kami menjalani banyak pertandingan. Kami kebanyakan hanya menjalani sesi recovery saat latihan, jadi materinya tidak terlalu intensif. Anda tak bisa menyalahkan metode latihan kami. Kadang anda hanya tidak beruntung saja jika menyangkut cedera. Kami mendapat banyak ketidakberuntungan akhir-akhir ini." [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Jawaban Klopp Atas Kritikan Allardyce
Liga Inggris 7 Januari 2016, 23:41 -
Ranocchia Sudah Setuju Gabung Liverpool
Liga Italia 7 Januari 2016, 23:03 -
Liverpool Akhirnya Pulangkan Ilori
Liga Inggris 7 Januari 2016, 21:58 -
Klopp Konfirmasi Coutinho Absen Hadapi Arsenal dan MU
Liga Inggris 7 Januari 2016, 18:50 -
Allardyce: Badai Cedera Liverpool Gara-gara Klopp
Liga Inggris 7 Januari 2016, 14:09
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22 -
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR