Leny Yoro Sampaikan Pesan Ini Usai Jalani Operasi

Leny Yoro Sampaikan Pesan Ini Usai Jalani Operasi
Bek Manchester United, Leny Yoro (c) AP Photo/Eric Thayer

Bola.net - Bek Manchester United Leny Yoro mengirimkan pesan lewat media sosialnya usai sukses menjalani operasi. Pemain asal Prancis itu berharap bisa segera pulih.

Yoro merupakan rekrutan Manchester United pada bursa transfer musim panas ini. Ia didatangkan dari Lille dengan biaya yang cukup mahal.

Malangnya, Yoro mendapat cedera yang cukup parah tak lama setelah bergabung dengan Manchester United. Yoro terpincang-pincang dalam pertandingan persahabatan pramusim melawan Arsenal.

Menurut hasil pemeriksaan, Yoro mengalami cedera retak tulang metatarsal dan harus naik meja operasi. Bek asal Prancis itu pun akan menepi selama tiga bulan.

1 dari 3 halaman

Pesan Yoro

Bek Manchester United, Leny Yoro (c) Premier League Official

Bek Manchester United, Leny Yoro (c) Premier League Official

Manchester United sudah mengonfirmasi bahwa operasi Yoro berjalan lancar. Sang pemain pun berharap bisa segera pulih dan kembali dengan kuat.

"Ini bukan awal yang saya inginkan, tetapi itulah sepak bola," tulis pria Prancis itu.

"Operasinya berjalan dengan baik. Terima kasih atas banyak pesan dukungan Anda.

"Sekarang, saatnya untuk bersabar dan menjalani rehabilitasi. Sampai jumpa, lebih kuat."

Sumber: X

2 dari 3 halaman

Jadwal Manchester United Berikutnya

Skuad Manchester United merayakan gol Amad Diallo ke gawang Real Betis (c) MUFC Official

Skuad Manchester United merayakan gol Amad Diallo ke gawang Real Betis (c) MUFC Official

Pertandingan: Manchester City vs Manchester United

Venue: Wembley

Hari: Sabtu, 10 Agustus 2024

Jam: 21.00 WIB

Live streaming: Vidio

Link live streaming: Klik tautan ini


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL