
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan alasan di balik keputusannya melepas Andreas Pereira ke Lazio. Ia menilai kepindahan itu merupakan jalan terbaik untuk karir sang playmaker.
Pereira yang merupakan produk akademi MU dikabarkan tidak bahagia di Old Trafford. Setelah jam bermainnya menurun drastis terutama di paruh kedua musim lalu.
Beberapa saat yang lalu, Pereira berada di Italia. Ia menuntaskan kepindahannya ke Lazio dengan status pemain pinjaman.
Solskjaer membenarkan bahwa sang playmaker menjadi bagian dari Lazio. "Ya, ini kepindahan yang bagus untuknya," ujar Solskjaer kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini
Butuh Bermain Reguler
Solskjaer menyebut bahwa Pereira berada di usia di mana ia harus bermain secara reguler.
Itulah mengapa ia memutuskan untuk melepaskan sang playmaker karena ia tidak mampu memberikan jam bermain itu di skuat MU.
"Lazio adalah klub yang besar, sementara Andreas butuh bermain secara reguler. Jadi ini kepindahan yang bagus untuknya."
Kalah dengan Bruno
Solskjaer mengakui bahwa ia sebenarnya sempat punya rencana untuk Pereira di skuat MU. Namun ia terpaksa mengubah rencana itu setelah kedatangan Bruno Fernandes.
"Dia [Pereira] mengawali musim lalu dengan sangat baik dan ia bermain di banyak pertandingan. Anda bisa melihat ia sudah semakin percaya diri dan juga berkembang."
"Namun ketika kami mendatangkan Bruno, posisi Andy [Pereira] direbut oleh Bruno karena ia memberikan dampak yang besar. Jadi kami memutuskan kepindahan ini adalah langkah terbaik untuk Andreas." ujarnya.
Bisa Permanen
Lazio saat ini merekrut Pereira dengan status pemain pinjaman.
Namun klub asal Ibukota Italia itu bisa mempermanenkan sang playmaker di akhir masa peminjaman.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU, Koeman Masih Masih Mau Pakai Tenaga Dembele
Liga Spanyol 3 Oktober 2020, 23:00
-
Sempat Diincar MU, Raul Jimenez Resmi Perpanjang Kontrak di Wolves
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 22:10
-
Romelu Lukaku: Cukup, Manchester United! Jangan Rekrut Striker Lagi
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 19:07
-
4 Alasan Tottenham Bisa Permalukan Manchester United
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 16:15
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR