Bola.net - - Legenda Liverpool John Barnes menyebut Virgil van Dijk sebagai bek terbaik di Premier League. Bahkan pemain asal Belanda itu dianggapnya sebagai alasan utama The Reds bisa menempel ketat Manchester City.
Van Dijk bergabung dengan Liverpool pada bursa transfer Januari 2018. Penampilan impresifnya pada musim ini sudah mendapat pujian dari beberapa mantan pemain The Reds seperti Stephane Henchoz and John Arne Riise.
Tim asuhan Jurgen Klopp tersebut memiliki start yang bagus di Premier League musim ini. Mereka berada di posisi kedua di klasemen dan belum tersentuh kekalahan.
Efek Van Dijk
Sekarang tidak sedikit yang menjagokan Liverpool sebagai salah satu kandidat juara Premier League musim ini. Barnes menilai kehadiran Van Dijk memberikan dampak yang besar buat skuat Liverpool sejauh ini.
“Perbedaan utama bagi Liverpool adalah pertahanan. Virgil Van Dijk datang tahun lalu sudah membantu pertahanan secara besar-besaran," kata Barnes kepada talkSPORT.
“Aymeric Laporte dan John Stones memiliki musim yang hebat, tetapi bagi saya Virgil Van Dijk adalah bek terbaik di Premier League.
“Dia adalah alasan mengapa Liverpool bisa menempel Manchester City musim ini."
Kedatangan Alisson
Liverpool juga mendatangkan kiper Alisson Becker dari AS Roma pada bursa transfer musim panas kemarin. Kedatangan pemain asal Brasil itu juga membuat sektor kiper The Reds jauh lebih stabil.
"Kiper [Alisson Becker] yang datang sudah memberikan dorongan kepercayaan diri kepada semua orang," lanjut Barnes.
“Sangat menarik melihat para penggemar lebih yakin dan terukur dengan kiper ini, musim lalu orang-orang sering menahan nafas. Tapi ada kepercayaan diri tahun ini.”
Video Menarik
Berita video komentar Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, yang siap untuk mundur dari jabatannya setelah kegagalan Tim Garuda di Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jujur, Klopp Akui Guardiola Manajer Terbaik di Dunia
Liga Inggris 23 November 2018, 22:04
-
Liverpool Diklaim Tidak Akan Puasa Gelar Musim Ini
Liga Inggris 23 November 2018, 22:00
-
Tren Alexander-Arnold Bersumpah Tidak Akan Tinggalkan Liverpool
Liga Inggris 23 November 2018, 21:20
-
Christian Pulisic Beri Kode ke Liverpool?
Liga Inggris 23 November 2018, 17:20
-
Klopp Yakin Banyak Klub yang Mau Pemain Seperti Sadio Mane
Liga Inggris 23 November 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 09:21
-
5 Pemain Kunci Barcelona untuk Kalahkan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR