
Bola.net - - Salah satu dewan pengurus Liverpool, Peter Moore meyakini The Reds telah kembali ke habitatnya, yakni sebagai raksasa Eropa dan tim kuat di Premier League. Moore meyakini kekuatan Liverpool terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir di bawah bimbingan Jurgen Klopp.
Klaim Moore memang dapat diterima. Musim lalu, Liverpool sukses mencapai final Liga Champions 2017/18, meski akhirnya takluk di tangan Real Madrid. Permainan cepat Liverpool juga terus mendapat pujian.
Tak hanya itu, salah satu alasan Moore berani membuat klaim demikian adalah daya belanja Liverpool dalam beberapa musim terakhir. Dia memuji keseseriusan Liverpool dalam mendatangkan pemain-pemain terbaik seperti Alisson Becker dan Virgil van Dijk.
Menurut Moore, Liverpool sudah dan akan terus berkembang. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
European Royalty
Mengutip Sky Sports, Moore menegaskan Liverpool saat ini sudah beradaptasi dengan baik pada gaya sepak bola modern. Dia menyebut Liverpool memang layak dianggap sebagai raksasa Eropa alias raja Eropa.
"Saya pikir kami sudah kembali ke tempat kami. Ada spanduk pada barisan Kop yang mengatakan 'European Royalty' dan itulah kami dahulu, itulah kami sekarang dan tak ada tim yang ingin melawan Liverpool di Eropa saat ini," kata Moore.
"Tugas saya adalah mengumpulkan kekuatan kami dan menyatukannya di luar lapangan serta memberikan dukungan yang dibutuhkan tim."
Membangun tim
Lebih lanjut, Moore percaya Liverpool adalah klub yang sudah terbiasa dan akrab dengan trofi. Dia meyakini saat ini Liverpool memiliki segala sumber daya untuk memberikan yang terbaik dan kembali jadi jawara Eropa.
"Kami adalah klub yang sudah terbiasa dengan menjuarai trofi dan itulah satu fokus kami saat ini. Saat ini yang kami miliki adalah kombinasi dari pelatih kelas dunia, staf kepelatihan dan staf scouting yang sangat bagus, sporting director bernama Michael Edwards yang tugasnya membantu Klopp membangun tim."
"Tugas kami sebagai klub adalah membangun tim sebaik mungkin untuk meraih kesuksesan," tutup dia.
Berita Video
Berita video 12 pemain tim sepak bola Mu Pa yang diselamkan dari goa tampil bersama Zlatan Ibrahimovic pada acara Ellen DeGeneres Show, Senin (15/10/2018)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mignolet Fokus Kerja Keras Ketimbang Pikirkan Masa Depannya
Liga Inggris 17 Oktober 2018, 23:38 -
Peter Crouch Kocok Perut Ribuan Netizen dengan Cuitannya Soal Lady Gaga
Bolatainment 17 Oktober 2018, 22:23 -
Paul Scholes: MU Lama-Lama Bisa Gagal Seperti Liverpool
Liga Inggris 17 Oktober 2018, 21:00 -
Ngerinya Fabinho Melihat Trisula Maut Liverpool
Liga Inggris 17 Oktober 2018, 20:40 -
Fabinho Dukung Sadio Mane Jadi Pemain Terbaik Dunia
Liga Inggris 17 Oktober 2018, 19:40
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR