Bola.net - - Daftar peminat bek Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt semakin bertambah panjang. Yang terbaru, juara Liga Champions Liverpool tertarik mendatangkan bek Timnas Belanda tersebut.
Sejak musim kompetisi 2018/2019 ditutup, ada banyak rumor terkait masa depan De Ligt. Bek berusia 19 tahun itu menjadi rebutan banyak klub elit Eropa pasca tampil impresif bersama Ajax musim ini.
Sejauh ini nama Barcelona menjadi tim terdepan yang digosipkan menjadi pelabuhan karir De Ligt musim depan. Selain itu ada nama Manchester United yang juga serius untuk mencoba memboyong sang pemain di musim panas nanti.
Dilansir Bild, daftar peminat De Ligt bertambah panjang. Adalah Liverpool yang diberitakan tertarik untuk merekrut sang bek di bursa transfer yang akan datang.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui rencana Liverpool untuk sang bek.
Upgrade Pertahanan
Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp ingin mendatangkan De Ligt untuk menambah kualitas lini tengahnya.
Seperti yang sudah diketahui, Liverpool baru saja menjuarai Liga Champions. Namun The Reds enggan berpuas diri, di mana mereka masih mencoba untuk memperkuat tim mereka musim depan.
Klopp diberitakan membutuhkan satu bek tangguh baru untuk menjadi tandem Virgil van Dijk musim depan. Untuk itu De Ligt dinilai memiliki profil yang bagus untuk lini pertahanan The Reds.
Bayar Mahal
Ajax Amsterdam sendiri diberitakan tidak keberatan jika Liverpool ingin mendatangkan De Ligt. Namun mereka harus siap memecahkan rekor transfer bek termahal jika mereka ingin mendatangkan De Ligt.
Tahun lalu, Liverpool memecahkan rekor transfer bek termahal usai membeli Virgil van Dijk dari Southampton. Pada saat itu mereka membayar 75 juta pounds kepada The Saints.
Untuk De Ligt, mereka minimal akan mengeluarkan 90 juta Euro yang terdiri dari 75 juta Euro sebagai mahar transfer sang bek dan 15 juta Euro sebagai komisi untuk agen sang bek, Mino Raiola.
Baca Juga:
- Liverpool Konfirmasi Kepergian Daniel Sturridge dan Alberto Moreno
- Manchester United Bersiap Bajak Mohamed Salah?
- Terungkap! Liverpool Ternyata Sempat Melawan 'Tottenham Palsu' Sebelum Final Liga Champions, Kok Bis
- Gabung Timnas Belanda Usai Jadi Juara Eropa, Wijnaldum dan Van Dijk Disambut bak Pahlawan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sadio Mane Jadi Sumber Inspirasi Striker Persib Bandung
Bola Indonesia 5 Juni 2019, 22:34
-
Saingi MU, Liverpool Juga Kejar James Maddison
Liga Inggris 5 Juni 2019, 20:00
-
Sekarang, Musuh Besar Liverpool adalah Real Madrid dan Barcelona
Liga Inggris 5 Juni 2019, 16:00
-
Meski Berat, Liverpool Diminta Melepas Pahlawan Liga Champions
Liga Champions 5 Juni 2019, 15:30
-
Pesona Jurgen Klopp yang Begitu Klop dengan Liverpool
Liga Inggris 5 Juni 2019, 13:30
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR