
Bola.net - - Mantan pemain Liverpool, Steve Nicol menyalahkan pemilik The Reds, Fenway Sports Group (FSG) terkait kegagalan di Carabao Cup dan FA Cup dewasa ini. Menurutnya, Liverpool tak sungguh-sungguh di dua turnamen itu karena tuntutan FSG kepada Jurgen Klopp.
Musim ini Liverpool memang dijagokan sebagai salah satu kandidat kuat juara Premier League. Sayangnya, mereka lebih cepat tersingkir dari Carabao Cup dan FA Cup lantaran sengaja menyimpan kekuatan untuk tampil maksimal di Premier League dan Liga Champions.
Kondisi ini seakan-akan mengatakan bahwa menjuarai Carabao Cup atau FA Cup tak akan berarti bagi Liverpool selama belum mendapatkan trofi Premier League. Nicol menuding Klopp terpaksa merotasi skuatnya karena tuntutan dari FSG tersebut.
Hal inilah yang disesalkan Nicol, sebab Liverpool sebagai tim besar seharusnya fokus di semua turnamen. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Keinginan Pemilik
Meski berposisi sebagai pelatih, Klopp tetap merupakan bawahan dari pemilik klub. Oleh sebab itu, mau tak mau Klopp harus mewujudkan permintaan pemilik klub, dalam hal ini FSG yang meminta trofi Premier League, bukan trofi lain.
"Bagi tim-tim besar, khususnya di Inggris, yang penting adalah Premier League dan Liga Champions. Mari jangan lupakan bahwa Kenny Dalglish dipecat setelah meraih trofi di Liverpool, dan kalah di final FA Cup," kata Nicol di tribalfootball.
"Jadi pemilik klub jelas menginginkan Premier League dan Liga Champions. Jika Jurgen Klopp tak mau mengorbankan siapa pun dalam rangka menjuarai Premier League dan Liga Champions maka dia akan melakukan apa yang dia perbuat beberapa hari lalu, memainkan tiga pemain utama?"
Meremehkan Kompetisi
Nicol menuding FSG dan Liverpool telah meremehkan Carabao Cup dan FA Cup, dan hal itu adalah sikap yang sangat keliru. Menurutnya, sebagai mantan pemain yang merumput di Inggris, Carabao Cup dan FA Cup sangatlah berarti, khususnya FA Cup yang bersejarah.
"Semua trofi berarti, Carabao Cup juga sangat berarti. FA Cup sangatlah besar, bagi saya itu adalah turnamen untuk para pemain."
"Namun, waktu sudah berubah, dan sekarang adalah soal Premier League dan Liga Champions," tutup dia.
Berita Video
Berita video #RagaJelita kali ini menghadirkan penyanyi dan model, Rebecca Reijman, yang menjadikannya dirinya kuat dan bugar karena olahraga bela diri Muay Thai.
Baca Juga:
- Jurgen Klopp Disebut Sudah Menetapkan Standar Baru di Premier League
- Ederson dan Alisson Ternyata Teman Baik di Luar Lapangan
- Virgil van Dijk Dinilai Sudah Selevel John Terry, Sol Campbell, dan Rio Ferdinand
- Tarkowski Dikaitkan dengan Liverpool, Bos Burnley: Ini Kabar Khayalan
- Diminati Liverpool, James Tarkowski Dibanderol Rp 890 Miliar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Main Lebih Sedikit Bukan Berarti Liverpool Diuntungkan Ketimbang Para Rivalnya
Liga Inggris 11 Januari 2019, 23:54 -
Firmino: Menari Bukan Keahlian Salah
Liga Inggris 11 Januari 2019, 22:59 -
Brighton vs Liverpool, Firmino: Ini Akan Jadi Laga yang Kompetitif
Liga Inggris 11 Januari 2019, 20:15 -
Setelah Tumbang, Firmino Ingin Liverpool Segera Bangkit
Liga Inggris 11 Januari 2019, 19:48 -
Ada Liverpool di Hati Aaron Ramsey
Liga Inggris 11 Januari 2019, 19:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR