
Bola.net - Bek kiri Manchester United, Luke Shaw meyakini bahwa bomber muda yang tengah naik daun, Mason Greenwood bisa menjadi legenda Setan Merah di masa depan.
Setelah sempat tampil memukau sebelum kompetisi terhenti, Greenwood melanjutkan performa impresifnya selepas komentar kembali digulirkan.
Greenwood tercatat mencetak dua gol dan dua assist dalam dua laga terakhir, termasuk dua gol yang ia ciptakan ke gawang Bournemouth akhir pekan kemarin.
Kekaguman Luke Shaw
Performa impresif Greenwood pun menuai pujian dari Shaw. Baginya, Greenwood kini sudah jauh lebih dewasa dibanding usia aslinya yang baru menginjak 18 tahun.
"Perkembangan yang dibuat Mason dalam satu setengah tahun terakhir dia berada di tim utama sungguh luar biasa," ujar Shaw kepada Sky Sports.
"Bagi saya pribadi, saya merasa dia telah berubah dari seorang bocah menjadi sosok pria dewasa dalam waktu yang sangat singkat dan kini dia memahami tentang liga ini," tambahnya.
"Dia mengalami perkembangan dari sisi ukuran tubuh, dia menjadi lebih kuat dan dia tak ringkih lagi," tukasnya.
Saran Luke Shaw
Lebih lanjut, Shaw pun yakin bahwa Greenwood bisa menjadi sosok legenda di United asalkan dia tetap percaya pada kemampuan diri sendiri.
"Hal terpenting yang ingin saya katakan pada dia adalah abaikan tren, abaikan apa yang orang katakan, fokuslah pada diri sendiri," tutur Shaw.
"Tetap lakukan apa yang dia lakukan dan tak ada alasan mengapa dia tak bisa menjadi pemain yang sangat penting bagi Manchester United di masa depan," imbuhnya.
"Dia bisa menjadi legenda United, tak diragukan lagi," tegasnya.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Dosa Ole Gunnar Solskjaer di Bulan Januari 2020, Apa Itu?
Liga Inggris 7 Juli 2020, 20:40
-
Luke Shaw: MU Berhutang Budi Pada Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 7 Juli 2020, 19:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR