
Bola.net - Manchester City baru saja merengkuh gelar Carabao Cup pada Minggu (25/4/2021) usai mengalahkan Tottenham di laga final. Dan pekan depan, mereka berpeluang mengamankan gelar berikutnya yaitu Premier League.
Saat ini, Manchester City sedang berada di puncak klasemen dengan koleksi 77 poin. Unggul 10 angka atas rival sekotanya yang menduduki peringkat kedua, Manchester United. Saat ini, Premier League tinggal menyisakan lima pekan lagi.
Itu artinya, ada 15 poin yang bisa diperebutkan. Meskipun secara hitung-hitungan penghuni posisi puncak masih bisa berganti, namun sepertinya sulit menggeser the Citizens dari singgasananya saat ini.
Klub asuhan Josep Guardiola tersebut bahkan bisa mengunci gelar juara mulai pekan depan. Namun, ada beberapa syarat yang harus terjadi agar hal itu bisa terwujud.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Syarat yang Harus Terpenuhi
Syarat pertama adalah Manchester City harus bisa menang atas Crystal Palace dalam laga yang digelar Sabtu (1/5/2021) mendatang. Pertandingan tersebut akan diselenggarakan di markas Palace, Selhurst Park.
Kendati akan bermain sebagai tim tamu, misi meraih tiga poin seharusnya bukan sesuatu yang sulit diselesaikan oleh para penggawa the Citizens. Sebab Crystal Palace sudah menelan 13 kekalahan sejauh ini.
Syarat berikutnya adalah Liverpool harus bisa mengalahkan Manchester United di Old Trafford, satu hari setelah laga City. Syarat yang ini cukup sulit untuk terpenuhi, mengingat the Reds sedang mengalami inkonsistensi performa.
Namun, klub besutan Jurgen Klopp tersebut memiliki motivasi ekstra yakni empat besar. Sekarang mereka terpaut empat poin dari penghuni peringkat empat, Chelsea, sehingga tak bisa kehilangan poin dengan mudah lagi.
Kalau Syarat tak Terpenuhi?
Jika kedua syarat tersebut terpenuhi, maka Manchester City bisa memperlebar jarak dengan Manchester United menjadi 13 poin. Situasi tersebut membuat City secara perhitungan tak bisa dikejar lagi oleh siapapun.
Kalau tidak, Sergio Aguero dkk bisa bersabar hingga pekan berikutnya. Syaratnya sedikit lebih ringan karena mereka tak perlu bergantung pada hasil pertandingan tim lain. Hanya saja, Manchester City harus meraih kemenangan atas tim berat.
Menurut jadwalnya, Manchester City akan berhadapan dengan Chelsea di Etihad Stadiium. Chelsea telah menunjukkan kalau lini pertahanannya sulit untuk ditembus, sehingga akan sulit buat City untuk meraih kemenangan di laga ini.
(Express Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah di Carabao Cup, Mesut Ozil Ejek Tottenham
Liga Inggris 26 April 2021, 10:46
-
Pesta Juara Manchester City, Trofi Pertama Musim Ini
Galeri 26 April 2021, 10:31
-
Manchester City Kalahkan Tottenham di Final Carabao Cup 20/21
Galeri 26 April 2021, 10:22
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR