
Bola.net - Atletico Madrid belum mau menurunkan harga peminjaman untuk Joao Felix. Manchester United dan Arsenal juga ogah untuk membayarkannya.
Atletico memang membuka opsi peminjaman bagi klub manapun yang ingin menggaet Felix. Hal ini diambil karena harga Felix masih terlampau tinggi dan dikhawatirkan tidak ada pembeli.
Namun, Los Rojiblancos menetapkan tarif peminjaman. Menurut laporan dari Sky Sport, Atletico menginginkan 21 juta Euro, sudah termasuk gaji sang pemain, untuk peminjaman sampai akhir musim 2022/2023.
Bagi Man United dan Arsenal, angka tersebut terlampau mahal. Harga tersebut seperti membeli pemain baru secara permanen.
Tidak Masuk Akal
Dalam laporan yang sama disebutkan, Man United merasa tidak masuk akal dengan angka yang ditetapkan oleh Atletico.
Oleh karenanya, Man United sempat menawarkan peminjaman dengan tarif empat juta Euro. Tawaran itu sudah jelas ditolak.
“Saya dapat informasi bahwa harga peminjamannya mencapai 19 juta Pounds (21 juta Euro) untuk enam bulan. Angka itu tidak masuk akal bagi Man United sejauh yang saya ketahui,” kata sang jurnalis, Darmesh Sheth.
Tidak Bersedia
Hal yang sama terjadi di Arsenal. Kubu The Gunners memang memerlukan pemain depan baru di Januari 2023.
Sasaran utama Arsenal sebetulnya Mykhaylo Mudryk dari Shaktar Donetsk. Akan tetapi, dua tawaran pertama ditolak.
Maka dari itu, peminjaman Felix dilihat sebagai opsi alternatif yang masuk akal. Hanya saja, Arsenal tidak bersedia untuk memenuhi permintaan Atletico.
Desakan untuk Pergi
Sementara itu, situasi Felix di Atletico memang sedang tidak bagus. Sang pemain mendesak untuk segera pergi dari Atletico.
Hubungannya dengan pelatih Diego Simeone dilaporkan sudah tidak baik. Petinggi Atletico pun sudah bersedia untuk melepas pemain berusia 23 tahun itu.
Sumber: Sky Sport
Klasemen Premier League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Masih Minat, Manchester United Ajukan Tawaran untuk Joao Felix
- Partey Bujuk Felix Pindah ke Arsenal Ketimbang ke Chelsea Atau MU
- Atletico Madrid Tunggu Penuntasan Transfer Alvaro Morata untuk Beri Lampu Hijau Peminjaman Terhadap
- Chelsea Biarkan Arsenal dan Manchester United Bergerak Duluan untuk Dekati Joao Felix
- Joao Felix Masih Jadi Prioritas Transfer MU, Tapi...
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
David De Gea Bikin Blunder, Diogo Dalot: Itu Kesalahan Saya!
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:43 -
Beneran Minat, Manchester United Sedang Upayakan Bajak Eric Maxim Choupo-Moting
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:05 -
Striker Timnas Prancis Ini Masih Menunggu Pinangan Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2023, 21:47 -
Belum Selevel Man City, Erik Ten Hag Sebut MU Bukan Penantang Gelar EPL 2022/23
Liga Inggris 7 Januari 2023, 20:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR