Bola.net - - Manchester United punya dua laga tersisa di penghujung tahun 2018 ini. Dua laga tersebut semuanya berupa laga kandang di Premier League.
Yang pertama adalah melawan Huddersfield (26/12), kemudian melawan Bournemouth (30/12).
United sedang percaya diri usai melalui laga pertamanya bersama sang caretaker Ole Gunnar Solskjaer dengan gemilang. Mereka menumbangkan Cardiff 5-1.
Gelandang Juan Mata menegaskan bahwa misi timnya sekarang adalah untuk menutup tahun dengan sempurna - dengan dua kemenangan dari dua laga tersisa di bulan Desember.
Scroll terus ke bawah.
Optimisme
"Kami punya dua laga di Old Trafford dan kami ingin menutup Desember ini dengan cara terbaik: dengan dua kemenangan," tulis Mata di postingan blog pertamanya pasca-pemecatan Jose Mourinho, seperti dikutip Four Four Two.
"Ini minggu yang berbeda dengan pergantian manajer. Saya juga ingin berterima kasih kepada Jose untuk trofi-trofi yang kami raih bersama, dan semoga dia sukses di masa depan."
"Kita semua tahu, Ole Gunnar Solskjaer yang legendaris adalah bos baru kami. Kembalinya dia ke klub pun sudah diawali dengan cara terbaik."
"Itu adalah kemenangan meyakinkan melawan Cardiff dan itu akan mendongkrak moral dalam menatap akhir 2018 dan menuju tahun baru."
"Ini waktunya untuk optimistis, menatap ke depan dan terus bekerja keras untuk merangkak naik di klasemen. Kami sangat termotivasi untuk melakukannya sekaligus menghibur para fans, yang memang sangat pantas mendapatkannya."
Berita Video
Berita video ucapan duka cita dari beberapa klub besar di Eropa untuk bencana tsunami yang melanda Pandeglang, Serang, dan Lampung Selatan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Dinilai Sebagai Sosok yang Ideal untuk Latih Madrid
Liga Spanyol 25 Desember 2018, 23:54
-
Solskjaer: Permainan Menyerang Adalah Tradisi MU
Liga Inggris 25 Desember 2018, 21:45
-
Latih MU, Solskjaer Tak Takut dengan Kritik Tajam Gary Neville
Liga Inggris 25 Desember 2018, 21:21
-
Mourinho Dipecat Karena Permintaan Para Pemain Kunci MU
Liga Inggris 25 Desember 2018, 18:52
-
Parlour: Pemain MU Harus Kembalikan Uang Suporter!
Liga Inggris 25 Desember 2018, 12:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Semifinal Piala Afrika 2025: Senegal vs Mesir, Nigeria vs Maroko
Bola Dunia Lainnya 11 Januari 2026, 07:00
-
Persita vs Borneo FC: Alasan Kekalahan Borneo FC di Tangan Persita
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 06:59
-
Proliga 2026: Bandung BJB Tandamata Incar Kemenangan atas Jakarta Popsivo Polwan
Voli 11 Januari 2026, 06:49
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
-
Charlton vs Chelsea: Rating Pemain The Blues usai Menang Telak di Piala FA
Liga Inggris 11 Januari 2026, 06:36
-
Man of the Match Charlton vs Chelsea: Tosin Adarabioyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 05:47
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR