Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberi pujian pada salah satu anak asuhnya Marcus Rashford. Menurut Solskjaer, Rashford punya banyak kemiripan dengan Cristiano Ronaldo.
Marcus Rashford bermain gemilang pada musim 2019/2020. Sejauh ini, dia telah mencetak 16 gol dari 27 pertandingan yang sudah dimainkan, baik di level klub maupun tim nasional.
Rashford terakhir kali mencetak gol saat Manchester United menang 2-1 atas Manchester City akhir pekan lalu. Pemain berusia 22 tahun mencetak gol dari eksekusi penalti dan itu adalah gol ke-10 Rashford di Premier League.
Rashford kini telah berkembang pesat, dibanding beberapa musim lalu. Dari segi fisik, teknik maupun statistik gol. Dia juga telah menjelma sebagai penyerang tengah andalan Manchester United.
Rashford Mirip Ronaldo
Cristiano Ronaldo punya jejak karir yang apik di Manchester United. Dia bergabung dengan United pada usia yang sangat muda. Ronaldo kemudian berkembang pesat hingga membawa klub meraih gelar Liga Champions dan Ballon d'Or.
Beberapa pengamat memprediksi Rashford bakal menapaki jejak karir Ronaldo di Old Trafford. Solskjaer rupanya sepakat dengan prediksi tersebut. Manajer asal Norwegia itu yakin Rashford memang mirip dengan Ronaldo.
"Sangat mudah untuk membandingkan mereka berdua [Rashford dan Ronaldo], ya," ucap Solskjaer dikutip dari Sky Sports.
"Keduanya punya keterampilan, bentuk tubuh, sikap, atribut - segalanya. Bocah itu memiliki setiap kesempatan di dunia untuk menjadi pemain top. Mari kita berharap dia terus seperti ini," kata Solskjaer.
Jumlah Gol Marcus Rashford

Marcus Rashford dianggap masih punya sejumlah kekurangan untuk menyandang status penyerang utama Manchester United. Pemain berusia 22 tahun itu belum pernah mencetak lebih dari 20 gol dalam satu musim. Dia dianggap masih kurang tajam sebagai penyerang tengah.
"Saya tidak ingin membicarakan jumlah gol Rashford," kata Solskjaer.
"Selama dia terus bersikap positif, terus terang serta berpikir untuk berada di depan gawang dan mendapatkan peluang, dia akan mencetak gol," kata manajer berusia 46 tahun tersebut.
Sumber: Sky Sports
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jaap Stam Akui Virgil Van Dijk Lebih Hebat Dari Dirinya
Liga Inggris 10 Desember 2019, 23:22
-
Performa Mulai Moncer, Jesse Lingard Sumringah
Liga Inggris 10 Desember 2019, 21:00
-
Lini Serang MU Diklaim Selevel dengan Lini Serang Liverpool
Liga Inggris 10 Desember 2019, 20:40
-
Hadapi AZ Alkmaar, Solskjaer Beri Kesempatan untuk Dua Pemain Muda Ini
Liga Inggris 10 Desember 2019, 20:20
-
Saking Jagonya, Pemain MU-pun Tidak Bisa Lewati Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 10 Desember 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR