
Bola.net - Manchester United vs Liverpool akan berlaga di pekan ke-9 Premier League 2019/2020, Minggu (20/10/2019) malam WIB. Dirk Kuyt memprediksi Liverpool akan menang meski laga digelar di Old Trafford.
Liverpool berada dalam posisi yang lebih diunggulkan jelang lawatan ke Old Trafford. Sebab, The Reds kini tengah menjalani periode terbaik. Performa Liverpool sangat solid dan bagus.
Dari delapan laga yang telah dimainkan di Premier League, The Reds tidak sekalipun kalah atau imbang. Sadio Mane dan kolega kini berada di puncak klasemen dengan meraih 24 poin. Liverpool meraih poin sempurna.
Kondisi itu kontras dengan situasi yang dialami Manchester United. Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer justru tengah terpuruk. United hanya dua kali menang dan kini berada di posisi ke-12 klasemen Premier League.
Prediksi Manchester United vs Liverpool
Duel Manchester United vs Liverpool adalah pertemuan dua tim dengan level rivalitas yang klasik. Pada laga seperti ini, terkadang kondisi terkini tim tidak banyak membawa dampak. Namun, Dirk Kuyt meyakini bahwa kondisi terkini akan memberi dampak.
"[Ada] banyak persaingan antara kedua tim, saya suka memainkan tipikal permainan seperti ini," kata Dirk Kuyt dikutip dari Sky Sports.
"Jika Anda melihat Liverpool saat ini, saya pikir mereka punya kepercayaan diri yang besar, dan mereka seharusnya melakukannya karena mereka adalah tim yang hebat."
"Liverpool yang sekarang tidak pernah menyerah, bahkan di masa-masa sulit mereka memenangkan pertandingan, mereka terus menang dan mudah-mudahan mereka juga akan melakukannya di Old Trafford," kata eks pemain Liverpool itu.
Liverpool Diprediksi Menang
Manchester United sudah pernah kalah di kandang pada musim 2019/2020 ini. Setan Merah kalah dengan skor 1-2 atas Crystal Palace. United juga ditahan imbang oleh Arsenal di Old Trafford. Dirk Kuyt yakin Liverpool punya peluang untuk menang di Old Trafford.
"Saya pikir mereka bisa menang di sana. Itu keyakinan, dan Anda selalu memberikan segalanya untuk baju itu. Bermain sebagai tim dan jangan pernah menyerah," kata Dirk Kuyt.
Menang di Old Trafford bukan hal yang tabu bagi skuat Liverpool. Pada musim 2018/2019 lalu, Liverpool menang dengan skor 1-4 saat berkunjung di Old Trafford. Liverpool kemudian juga menang dengan skor 3-1 pada laga yang digelar di Anfield.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kekalahan Justru Membuat Liverpool Jadi Lebih Kuat
Liga Inggris 15 Oktober 2019, 22:52
-
MU 'Sekolahkan' Tiga Pemain Muda di Bulan Januari
Liga Inggris 15 Oktober 2019, 21:00
-
Gara-Gara Faktor Ini, Ivan Rakitic Ogah Gabung Manchester United
Liga Inggris 15 Oktober 2019, 20:40
-
Januari, Manchester United Kejar Kembali Donny van de Beek
Liga Inggris 15 Oktober 2019, 20:20
-
Gelandang Aston Villa Ini Diklaim Mampu Selesaikan Masalah Kreatifitas MU
Liga Inggris 15 Oktober 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR